Butuh 1.233 Linmas Untuk 985 TPS

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bengkulu, Gitagama Raniputera--

KORANRB.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu kembali menerima pengajuan anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas) dari setiap Kecamatan untuk tenaga tambahan pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS). 

Setidaknya 67 Kelurahan di Kota Bengkulu telah mengajukan rekomendasi anggota Linmas. Yang lolos seleksi, akan mengikuti pelatihan dasar dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kota agar siap dalam pengamanan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

BACA JUGA: Karya Bakti TNI Antisipasi Banjir dan Wabah Penyakit

Kepala Dinas (Kadis) Komunikasi dan Informatika Kota Bengkulu, Gitagama Raniputera membenarkan sudah menerima usulan tambahan dari setiap Kecamatan. Namun demikian, prosesnya kata Gita belum rampung, lantaran akan diseleksi lagi.

 “Kita sudah terima beberapa, tetapi ini hars diseleksi lagi, baik dalam data adminitrasi dan lainnya agar benar-benar siap bertugas,” ungkap Gitagama.

BACA JUGA:Anugerah Keterbukaan Informasi Publik, Sekdaprov: Komitmen 2024, Kita Pacu yang Terbaik

Pasalnya, Kota Bengkulu kekurangan 1.233 anggota Linmas, untuk membantu pengamanan di 985 TPS, yang seyogianya membutuhkan 1.970 anggota Linmas. Idealnya setiap TPS diisi dua anggota Linmas.

“Data yang masuk ada 1.200, dan sisanya beberapa masih dalam proses seleksi, dan diharapkan dalam waktu dekat bisa terpenuhi,” ucap Gitagama.

BACA JUGA:Gubernur Fokus dan Lanjutkan Program Strategis Pendidikan

Rencananya, 1.233 anggota Linmas akan dibuatkan SK penugasa dari Pj Walikota, serta diberi pembekalan sebelum ditugaskan di TPS Kota Bengkulu. Pembekalan mencakup beberapa materi dalam melakukan pengamanan disetiap TPS.

“Kita harapkan, dalam waktu dekat sudah diberikan pembekalan, dan kita sudah bekerja sama dengan pihak Satpol-PP untuk materi pelatihan,” ujar Gitagama.

Gita juga mengingatkan, anggota Limnas menjunjung netralitas sebagai tim penyelengara Pemilu. Hal itu kata dia penting sesuai dengan surat edaran, agar tingkat RT hingga Linmas netral.

BACA JUGA:Perayaan Tahun Baru, Mercure Bengkulu Tawarkan Paket Lengkap Menginap

“Sudah jelas sekali, Linmas harus netral, apalagi ditugaskan sebagai tim pengamanan, jadi kita minta mereka netral,” ucap Gitagama.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan