BENGKULU, KORANRB.ID – Sejumlah barang berharga berhasil diembat pencuri dari rumah yang ditinggal mudik oleh pemiliknya.
Barang-beharga tersebut berupa satu uni laptop, dua unit Handphone (Hp), BPKB motor beserta uang Rp2,9 juta.
Pencurian di rumah kosong yang sedang ditinggal mudik pemiliknya diperkirakan terjadi 12 April 2024.
Pemilik rumah, Albert (36) warga Kecamatan Selebar begitu terkejut saat pulang mudik dari Lahat, Sumatera Selatan, melihat rumahnya yang berada di RT 05 Kelurahan Sumur Dewa Kecamatan Selebar sudah dimasuki pencuri.
BACA JUGA:Hari Pertama Kerja, Sekda Pastikan ASN Tak Nambah Libur
Ketua RT. 05 Kelurahan Sumur Dewa, Kecamatan Selebar, Ahmad Jayadi menerangkan, pencurian itu terjadi di hari kedua Lebaran, berkisar 12 April 2024.
“Saat itu pemilik Rumah sedang mudik. Jadi rumah sedang kosong,” kata Ahmad, saat dikonfirmasi RB, Selasa (16/4).
“Kalu yang hilang itu banyak, kalau saya dapat informasi ada, Hp, Lapotop sampai ke uang juga ada,” ucap Ahmad.
Diterangkan Ahmad, pencuri yang masuk ke dalam rumah warganya, diduga melalui plafon atas rumahnya.
BACA JUGA:Mantan Napi Dilaporkan Tetangga ke Polisi, Ada Apa?
“Kemungkinan besar pencurinya masuk lewat plafon yang didekat pintu dapur, karena sudah jebol.
Jendela depan juga dirusak, karena ada terali jadi dia tidak bisa masuk,” terangnya.
Diterangkan Ahmad, kejadian pencurian ini baru diketahui pada lebaran ketiga, 13 April 2024, saat pemilik Rumah baru pulang mudik dari Kabupaten Lahat.
Saat masuk ke rumah, Albet pemilik rumah langsung dikejutkan dengan kondisi rumah yang sudah sangat berantakan.
BACA JUGA: Selesai Autopsi, Jenazah Korban Kebakaran Apartemen di Hong Kong Dipulangkan ke Bengkulu