BENGKULU, KORANRB.ID- Bayberry merupakan salah satu dari jenis buah yang tergolong dalam keluarga beri.
Buah ini banyak mengandung manfaat kesehatan bagi tubuh jika rajin mengonsumsinya.
Bayberry dikenal juga dengan myrica esculenta dan dikenal juga dengan kaphal, merupakan pohon yang berasal dari India Utara.
Dimana buah ini tidak hanya dapat dimakan, namun memiliki berbagai kegunaan sebagai pengobatan alternatif secara alami.
BACA JUGA:Kaya akan Antioksidan, Ini 7 Manfaat Kayu Manis untuk Kesehatan
Adapun buah yang matang, dikonsumi secara segar, dengan rasanya perpaduan dari rasa manis dan asam serta nikmat dengan sedikit rasanya mirip stroberi.
Ada banyak manfaat dari buah bayberry yang telah digunakan sebagai pengobatan tradisional, seprti untuk mengobati diare, sakit kuning, batuk dan pilek selain itu untuk mendorong emesis, dan pendarahan pada rahim.
BACA JUGA:Kenyang Lebih Lama, Ini 13 Manfaat Buah Sukun untuk Kesehatan
Obat oles dari bayberry dapat digunakan untuk mengobati masalah pada kulit yang menyebabkan terjadinya varises, wasir, bisul dan dapat membantu penyembuhan pada luka.
Selain itu, buah bayberry dapat juga digunakan sebagai obat herbal semprot, hal ini bisa digunakan dalam pengobatan leucorrhea atau keputihan dan cairan kuning pada wanita.
BACA JUGA:Menjaga Kesehatan Ginjal, Ini 9 Manfaat Buah Lontar untuk Kesehatan Tubuh
Buah bayberry dapat juga digunakan sebagai obat kumur untuk meredakan sakit tenggorokan dan sakit pada gusi.
Adapun nama ilmiah dari buah bayberry adalah myrica rubra, yang merupakan buah-buahan dan berasal dari Asia Timur, terutama dari China.
BACA JUGA:Mata Lebih Sehat, Ini 6 Manfaat Wortel bagi Kesehatan Tubuh
Buah bayberry mempunyai kulit yang berwarna merah cerah dan dengan daging buah yang manis serta bijinya kecil yang terdapat didalamnya.