“Saya cari tas, sudah hilang. Saya langsung sadar, warung kami dimasuki pencuri. Kalau saya lihat, pencuri ini masuk melalui tembok yang terbuat dari terpal ini,” ujarnya.
BACA JUGA:Pencuri Ini jadi Buruan Polisi, Maling Motor di 2 Lokasi
BACA JUGA: Selesai Autopsi, Jenazah Korban Kebakaran Apartemen di Hong Kong Dipulangkan ke Bengkulu
Menurut Sudisman, kejadian pencurian di wilayah warung berada bukan kali pertama, melainkan sudah kerap kali terjadi.
“Biasanya cuma hilang tabung Gas, sama barang jualan. Belum pernah kalau pencuri sampai masuk ke dalam warung,” tuturnya.
Atas kejadian yang dialaminya, Sudisman mengaku sudah membuat laporan Polisi di Polsek Ratu Agung dihari kejadian.
“Siangnya itu saya buat laporan. Harapan saya pencurinya segera ditangkap,” tutupnya.