Ular gibug mempunyai bisa yang sanggup membunuh manusia.
Tetapi untungnya, antibisa untuk gigitan Ular gibug sudah tersedia dan diproduksi oleh BioSAVE.
BACA JUGA:Tidak Selamanya Berwarna Merah! Berikut 7 Fakta Unik Bajing Merah
Di habitat aslinya, ular ini adalah pemburu penyergap yang suka memakan tikus dan mamalia kecil.
Oleh karena itulah, ular ini suka berdiam diri di bawah daun kering untuk menunggu mangsa mendekat.
Sebagai ular viper, jenis ini juga mempunyai kepala segitiga, dengan tubuhnya yang tidak terlalu panjang dan taring yang panjang dan bisa dilipat.
BACA JUGA:Beracun! Berikut 6 Fakta Unik Katak Tomat
4. Ular weling
Nama ilmiah dari ular weling adalah Bungarus fasciatus.
Jenis ular ini juga mempunyai reputasi yang sama seperti saudaranya, yaitu ular welang.
BACA JUGA:Invertebrata! Berikut 5 Fakta Unik Kelabang
Kedua ular tersebut juga mempunyai punya ciri fisik dan kebiasaan yang mirip, tetapi ular weling mempunyai tubuh yang lebih kecil dan langsing, punggung yang tidak terlalu menonjol serta ekor yang lancip.
Adapun kedua ular ini juga sama-sama berbahaya dan terkadang gigitannya tidak terlalu menyakitkan dan hanya seperti digigit semut.
BACA JUGA:Tak Sama dengan Kelabang! Berikut 4 Fakta Unik Kaki Seribu
Oleh karena itu, jangan meremehkan gigitan ular ini.
Hal tersebut dapat menyebabkan korban dapat meninggal dalam beberapa jam saja.