Bobol Konter di Jalan WR Soepratman, Maling Gasak 21 Unit Handpone

Selasa 23 Jul 2024 - 23:08 WIB
Reporter : Wesjer Tourindo
Editor : Ade Haryanto

BENGKULU, KORANRB.ID – Maling berhasil menggasak 21 unit handphone dari toko handphone yang berada di Jalan Wr. Soepratman, Nomor 77, R RT 003 RW 01, Muara Bangkahulu, Minggu 21 Juli 2024 pukul Jam 06.00 WIB.

Toko handphone tersebut milik Budi Akbar Putra.

Ditaksir korban mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah.

Kejadian pencurian tersebut diketahui saat korban bersama karyawannya yang bernama RIrin ingin membuka toko pada pukul 09.00 WIB.

BACA JUGA:Saksi Kembalikan Sejumlah Uang, PH Terdakwa Pungli Jembatan Timbang Merasa Janggal

Saat itu, mereka mendapati bahwa rolling toko handphone sudah terbuka dan isinya sudah diacak-acak.

Kemudian Budi mengecek CCTv. Dari rekeman CCTv tersebut terlihat maling masuk ke took handphonenya pada pukul 06.00 WIB, dengan cara merusak 2 buah gembok rolling.

"Jam 9.00 WIB itu saya, dan Ririn karyawan saya buka took.

Dan mendapati pintu rolling sudah tidak terkunci lagi.

BACA JUGA:Pengelolaan Keuangan Pemkab Kepahiang jadi Perhatian KPK, Anggara Rp18 Miliar di Sekwan

Lalu saya cek CCTV, benar saja toko saya sudah dimasuki maling," ungkap Budi, Selasa 23 Juli 2024.

Setelah itu Budi memerintakan Ririn untuk mengecek apa saja barang toko yang hilang.

Barulah diketahui ada 21 unit hanphone berbagai merek digasak sang maling.

Diperkirakan maaling lebih dari 1 orang.

Satu orang masuk ke dalam toko dan satu orang lagi menunggu di atas sepeda motor.

Kategori :