Terima Kunjungan, Dirjen GTK RI dan GM Harian RB Bincang Strategi Pendidikan di Bengkulu

Jumat 16 Aug 2024 - 11:17 WIB
Reporter : Abdilatul Fatwa
Editor : Fazlul Rahman

BENGKULU, KORANRB.ID - Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependididika (Dirjen GTK) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI, berkunjung ke Graha Pena harian Rakyat Bengkulu (RB), pada Jumat 16 Agustus 2024 pagi. 

Kunjungan itu diterima General Manager (GM) HArian RB, Marsal Abadi serta GM RBTV, Pihan Pino.

Diungkapkan, Dirjen GTK Kemendikbud Nunuk Suryani, bahwa  Bengkulu merupakan salah satu daerah yang peduli akan kemajuan pendidikan dan program Merdeka Belajar. 

Sehingga, diperlukan dorongan media yang dianggap mampu mendorong mutu dunia pendidikan baik dari sisi pembelajaran yang didapat peserta didik maupun bagi tenaga pengajar.

BACA JUGA:Epson Resmikan Pabrik Proyektor Buatan Indonesia di Cikarang

BACA JUGA:Jelang Hari Kemerdekaan RI, 1859 Warga Binaan Diusulkan Dapat Remisi

“Bengkulu sangat mendukung keberlanjutan program Merdeka Belajar, terutama melalui media besar seperti RB," beber Nunuk, Jumat, 16 Agustus 2024.

Nunuk menegaskan komitmen bersama antara pemerintah daerah dan pusat untuk terus mendorong pendidikan yang inovatif dan adaptif terhadap perkembangan zaman.

Menurutnya, pendidikan adalah kunci utama untuk kemajuan suatu daerah, dan karenanya, harus mendapat perhatian serius.

“Pendidikan adalah pondasi bangsa. Jika kita kuat di pendidikan, maka kita kuat di berbagai hal,” terang Nunuk.

BACA JUGA:Jalan Sehat HUT RB ke 23, Sekda Benteng Sumbang Hadiah Sepeda Motor

BACA JUGA:Dapatkan Kuponnya Mulai Hari Ini, Jalan Sehat HUT RB Berhadiah Umroh, Motor, Kulkas dan Lainnya

Nunuk menekankan, semangat kolaboratif yang ditunjukkan, pada RBMG Bengkulu  menghadapi tantangan pendidikan di Indonesia maupun global.

"Dimana, kita juga tururt mengajak pihak RBMGmenjawab tantangan itu," beber Nunuk.

Sementara itu, GM Harian RB, Marsal mengucapkan rasa terimakasih atas kunjungan Dirjen GTK RI ke kantor Graha Pena RB.

Kategori :