Wajahnya Mirip Burung Hantu! Berikut 5 Fakta Unik Monyet Hamlyn

Senin 26 Aug 2024 - 21:00 WIB
Reporter : Fran Sinatra
Editor : Fazlul Rahman

Primata ini menggunakan beberapa vokalisasi untuk menegaskan lokasi mereka, menjaga kelompok tetap kolektif dan memperingatkan kelompok jika terjadi ancaman dari predator. 

Hal tersebut berbeda dengan primata lain, monyet hamlyn mempunyai vokalisasi yang relatif tenang.

BACA JUGA:Berat Mencapai 1 Kilogram! Berikut 5 Fakta Unik Katak Gembong, Ada di Indonesia

Anakan monyet hamlyn mengeluarkan kicauan bernada tinggi, tetapi diajari dengan cepat menggunakan kicauan yang lebih pelan.

Baik monyet hamlyn jantan maupun betina, sama-sama mempunyai kelenjar aroma di dadanya. 

Dimana, kelenjar tersebut digunakan untuk menggosok semak atau rumput sebagai penanda wilayah mereka. 

BACA JUGA:Predatornya Cuma Manusia! Berikut 7 Fakta Unik Lutung Budeng

Dengan aromanya tersebut, dapat membantu primata ini mendeteksi keberadaan individu yang bukan anggota kelompoknya, yang masuk ke wilayah mereka tanpa izin. 

Selain itu, monyet-monyet ini mempunyai isyarat visual yang terbatas untuk berbicara satu sama lain.

5. Sistem reproduksi dan kekeluargaan

BACA JUGA:Suka Makan Daun Muda! Berikut 5 Fakta Unik Lutung Kelabu, si Pendiam

Monyet hamlyn betina menghasilkan satu keturunan setiap dua tahun, antara bulan Mei dan Oktober setelah usia kehamilan selama enam bulan.

Uniknya lagi, anakan hamlyn terlahir dengan bulu berwarna kuning kecokelatan dan wajah merah muda, tetapi tidak mempunyai pola wajah monyet dewasa. 

BACA JUGA:Punya Kekuatan Luar Biasa! Berikut 5 Fakta Unik Semut

Setelah menginjak usia dewasa, barulah warna bulunya semakin gelap seiring dengan berjalannya waktu.

Dimana, garis putih di hidung juga muncul ketika mereka beranjak dewasa.

Kategori :