Hari Ini Pengumuman Masa Sanggah Seleksi CPNS Pemkab Kaur

Sabtu 21 Sep 2024 - 22:15 WIB
Reporter : Rusman Afrizal
Editor : Ade Haryanto

Karena masa pendaftaran sudah selesai," sampai Sifrihadi.

Kepada para peserta yang telah dinyatakan lulus administrasi, Sifrihadi berpesan agar dari jauh hari segera menyiapkan diri untuk mengikuti tes nanti. 

Juga agar tidak percaya dengan segala iming-iming oknum yang mengaku bisa membantu meloloskan dalam mengikuti seleksi.

Karena sejatinya, seleksi nanti berbasis CAT yang mana nilai peserta akan langsung keluar setelah tes selesai.

BACA JUGA:Hidup Paling Singkat! Berikut 6 Fakta Unik Lalat Capung

"Siapkan diri belajar, jangan percaya calo-calo yang mengaku bisa meloloskan tes," pesannya.

Sebagai informasi BKDPSDM Kaur saat ini juga tengah melakukan usulan tambahan 350 formasi PPPK ke KemenpanRB.

Sebelumnya formasi yang disetujui untuk Pemkab Kaur hanya 150 kuota PPPK.

Dengan rincian  40 kuota untuk tenaga pengajar guru, 40 kuota untuk tenaga kesehatan, dan 70 kuota untuk tenaga teknis. 

BACA JUGA:Viral Bocah Terkulai Lemas di Simpang Lima, Ternyata Dipaksa Mengemis Orangtuanya, Ini Alasan sang Ibu

Jika usulan penambahan formasi ini disetujui KemenpanRB, maka jumlah formasi rekrutmen PPPK tahun ini mencapai 500 kuota.

Kendati demikian, penambahan perekrutan PPPK itu juga belum dapat memenuhi jumlah ideal Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemkab Kaur. 

Sebab jumlah ASN dengan penambahan kuota PPPK tahun 2023 yang lalu hanya berkisar 3.500 orang saja.

Sementara jumlah ideal ASN yang diperlukan Kabupaten Kaur adalah sebanyak 6.000 orang. 

 

Kategori :