30 Anggota DPRD Seluma Study Tour ke Jambi, Mau Belajar Soal Ini

Selasa 01 Oct 2024 - 22:53 WIB
Reporter : M.Zulkarnain Wijaya
Editor : Ade Haryanto

SELUMA, KORANRB.ID - Usai terbentuknya dua struktur panitia kerja (Panja), yakni Tata Tertib dan Kode Etik Tata Beracara Badan Kehormatan DPRD Kabupaten Seluma. 

Saat ini 30 anggota DPRD Seluma akan segera melakukan study tour ke Provinsi Jambi, tepatnya ke Sekretariat DPRD Kabupaten Sarolangun. 

Hal ini dibenarkan oleh Ketua DPRD Seluma sementara, Suhandi, S.Sos diruang kerjanya pada Selasa 1 Oktober 2024.

Study tour tersebut dilakukan, agar anggota DPRD Seluma dapat menambah ilmu dan bertukar informasi bersama DPRD Sarolangun.

BACA JUGA:Pjs Bupati Mukomuko Ajak Maknai Kesaktian Pancasila 1 Oktober

Karena DPRD Sarolangun merupakan salahsatu yang panjanya telah menyelesaikan penyusunan tata tertib dan kode etik, maka dari itu DPRD Seluma akan berkaca dari sana sehingga bisa dijadikan rujukan untuk pembahasan masing-masing panja DPRD Kabupaten Seluma.

“Hanya ada 2 opsi untuk study tour karena hanya 2 DPRD Kabupaten/Kota yang panjanya sudah clear pembahasan.

Untuk di Pulau Jawa ada Sekretariat DPRD Kota Bogor, sedangkan di Pulau Sumatera ada Sekretariat DPRD Sarolangun.

Namun opsi yang memungkinkan yakni DPRD Sarolangun mengingat jarak tempuhnya lebih dekat,” papar Suhandi.

BACA JUGA:Kinerja Sektor Manufaktur Turut Dipacu Penerapan Industri 4.0

Untuk diketahui, panja di DPRD Seluma ada 2. Untuk struktur panja tata tertib terbentuk pada Senin 30 September lalu, berisi 15 anggota DPRD Seluma. 

Diketuai oleh Yulian Iswandi (Golkar), Wakil Ketua Febrinanda (PDI Perjuangan), dan Sekretaris Hendri Satrio (PAN).

Sedangkan untuk panja kode etik baru saja dibentuk pada Selasa 1 Oktober 2024, berisi 13 anggota DPRD Seluma.

Diketuai oleh Wandi (Gerindra), Wakil Ketua Zulhendrizal (Gelora), dan Sekretaris Susi Maryani (Nasdem).

BACA JUGA: Bawaslu Bakal Tindak ASN Tidak Netral

Kategori :