ASN Tak Masuk Ada Surat Keterangan

Selasa 02 Jan 2024 - 22:57 WIB
Reporter : Alvin Baihaki
Editor : Ade HR

BENGKULU, KORANRB.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu mengkonfirmasi kehadiran 99 persen Aparatur Sipil Negara dihari masuk pertama ditahun baru 2024. Ini didapatkan setelah melakukan pengecekan beberapa absensi ASN Pemkot. Meskipun itu, terdapat beberapa ASN yang tidak bisa masuk karena sakit dan sedang dalam masa cuti.

Asisten I Setda Bengkulu, Eko Agusrianto menjelaskan hanya sedikit ASN tidak masuk pada hari pertama apel di tahun 2024. 

BACA JUGA: Tes Kesehatan Jiwa di RSKJ Menumpuk, Sehari Maksimal Layani 200 Peserta

“Semua ada keterangannya, ada yang memang sakit ditunjukkan dengan surat keterangan dokter, lalu ada juga yang masih cuti. Itu hanya beberapa, dan setidaknya sekitar 99 persen semua masuk di hari kerja Pertama tahun 2024,” sebut Eko.

Eko sudah mengimbau sebelum ASN Pemkot libur untuk tidak menambah libur di tahun baru 2024. Karena ini menjadi indikator penilaian kinerja dari ASN yang sengaja untuk absen di apel pertama.

“Karena kita sudah ingatkan, baik di group Whatsapp, lalu saat apel sore sebelum libur, dan Alhamdulilah, kehadirannya sangat baik, dan mengalahkan presentase kehadiran saat apel dihari-hari biasa,” ucap Eko.

BACA JUGA:Capaian PAD 2023 Tidak Terpenuhi, Tapi Lebih Baik

Eko berharap, kinerja dan kedisiplinan ASN dapat dipertahankan agar menjaga profesionalitas dalam bekerja. Ini penting dilakukan karena ASN Pemkot Bengkulu bertugas melayani masyarakat dan tidak boleh menjadi contoh yang buruk.

“Kita harap ini dipertahankan, karena dengan ini, pelayakan kemasyarakat bisa maksimal dan menjadikan Kota Bengkulu lebih baik kedepannya,” terang Eko.

Penegasan dalam hari pertama apel di tahun 2024 untuk ASN Pemkot Bengkulu adalah tentang peran ASN menyukseskan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, netralitas ASN dan juga peningkatan mutu pelayanan terhadap mesyarakat.

“Pesannya ada tiga, sukseskan pemilu, jaga netralitas ASN dan juga tingkatkan mutu pelayanan publik, agar menjadikan Kota Bengkulu lebih baik,” tutupnya.(dna)

 

Kategori :