"Sawah yang siap panen ada seluas 800 hektare, jika estimasi perhektarnya akan panen 5,5 ton maka totalnya 4400 ton yang akan panen," jelas Arian.
Arian juga mengapresiasi prediksi kenaikan jumlah panen ditahun ini, karena pada tahun 2023 lalu
ada banyak petani di Seluma yang mengalami gagal panen akibat cuaca ekstrem, mulai dari kemarau hingga elnino, sehingga hasil panen sangat sedikit. Berbeda dengan masa panen kali ini yang cuacanya cenderung stabil.
"Untuk data perbandingannya tidak ada, namun yang jelas jauh berbeda karena ada beberapa faktor yang mengalami perubahan sehingga dari masa tanam hingga panen lebih baik,"ujar Arian.
Kategori :