Populasi Murai Batu Hutan Lebong Nyaris Punah, Ini Penyebabnya

LANGKA : Keberadaan murai baru batu asli hutan sudah semakin sulit ditemukan. (Foto: Muharista Delda/koranrb.id)--

BACA JUGA:Kaya Antioksidan, Ini 10 Manfaat Buah Bayberry bagi Kesehatan

Jika tidak juga ada langkah yang tepat dari pemerintah, diyakini murai batu di hutan Lebong, bahkan murai batu dari habitat hutan lainnya akan terus berkurang hingga benar-benar mengalami kepunahan.

Walaupun dari komunitas kicau mania telah mengupayakan agar murai batu di hutan tidak punah dengan memperbanyak penangkaran.

Bahkan tetap menjaga kualitasnya dengan menyilangkan genetika murai batu yang ada di berbagai wilayah agar tidak kalah dengan kualitas murai batu hutan. 

Tetap saja kepunahan murai batu di alam liar tidak terelak karena para penghobi burung kicau sudah terlanjur mengetahui berbagai keunggulan yang dimiliki murai batu hutan.

BACA JUGA:Info Penting! Bagi yang Ingin Kuliah di Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri, Baca Ini

Sekalipun anak cucu kita kelak masih bisa mengenali murai batu karena keberadaannya yang cukup banyak di kios burung, bahkan di rumah-rumah. 

Namun dikhawatirkan kepunahan murai batu di alam bebas berpengaruh terhadap kelangsungan ekosistem alam. (**)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan