Bawaslu Awasi 5 Isu Krusial Pilkada Bengkulu Utara, Netralitas ASN Perhatian Serius

Foto: SHANDY0.KORANRB.ID Ilustrasi pengawasan oleh Bawaslu di Pilkada 2024--

Yang juga menjadi sorotan adalah politisasi program pemerintah menjadi kerja politik untuk mendulang dukungan dalam pemilu.

Hal ini juga erat kaitannya dengan majunya petahana atau pejabat elit birokrasi daerah.

BACA JUGA:KPU Perpanjang Waktu Vermin Syarat Dukungan Calon Perseorangan

Termasuk program-program pemerintah yang bersifat bantuan langsung bagi masyarakat seperti program penyaluran sembako bantuan pangan.

Tak hanya itu, daerah juga memiliki beberapa program untuk terkait penyaluran bantuan langsung pada masyarakat seperti bantuan sosial program-program pemerintah yang berpotensi dijadikan bahan kampanye.

Ketua Bawaslu Bengkulu Utara Tri Suyanto, SE menerangkan seluruh jajaran pengawas pemilu saat ini hingga ke tingkat desa saat ini sudah terbentuk.

Ia juga menegaskan seluruh pengawas sudah memahami hal-hal yang masuk dalam pelanggaran termasuk potensi pelanggaran yang harus diwaspadai sepanjang pelaksanaan pemilu.

“Kita juga terus mengajak masyarakat bersama awasi pemilu dan melaporkan jika memang mengetahui atau melihat terjadinya pelanggaran,” kata Tri.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan