Beri Motivasi MTQ, Ini Yang Dilakukan Bupati Gusnan ke Kafilah Bengkulu Selatan

KOMPAK: Bupati Gusnan Mulyadi bersama kafilah Bengkulu Selatan hadiri pembukaan MTQ Provinsi Bengkulu ke 36 di Kota Arga Makmur Bengkulu Utara. FOTO: HUMAS PEMKABBS--

BACA JUGA:Lepas Rombongan Kafilah MTQ, Bupati Bengkulu Selatan Sampaikan Pesan Khusus

Sekda selaku Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Bengkulu Selatan, menaruh harapan besar kepada Qori-Qoriah Bengkulu Selatan agar bisa menorehkan prestasi pada ajang lomba seni baca Al-Qur’an ini.

Untuk itu dirinya langsung hadir pada malam pembukaan MTQ ke-36 Provinsi Bengkulu di Kota Arga Makmur.

Kepada peserta Bengkulu Selatan, Sekda kembali berpesan agar memberikan hasil terbaik.

"Yang terpenting tampil maksimal terlebih dahulu, nanti akan ada hasil terbaik untuk Bengkulu Selatan," terang Sekda.

BACA JUGA:Bupati Tegaskan Fasilitas Kesehatan Tidak Boleh Tolak Pasien dan Kekurangan Obat

MTQ ini pula menurut Sekda bukan sekadar ajang perlombaan semata. Namun lebih meningkatkan kualitas iman dan juga taqwa anak-anak. 

Hal tersebut sejalan dengan visi Bengkulu Selatan untuk mewujudkan masyarakat yang agamis dan juga berdaya saing tinggi.

"Melalui ajang ini kami berharap memotivasi anak-anak Bengkulu Selatan lainnya untuk mampu baca tulis alquran dan terciptanya Bengkulu Selatan yang agamis," demikian Sekda.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan