Jalan Lintas Kepahiang-Seberang Musi Tak Tersentuh Pembangunan, Semakin Longsor

PUTUS: Jalan lintas Seberang Musi - Kepahiang di Desa Kelilik nyaris putus.--Foto: Dokumen.Koranrb.Id

KEPAHIANG, KORANRB.ID - Entah sampai kapan jalan lintas Kepahiang - Seberang Musi tepatnya di Desa Kelilik Kecamatan Kepahiang diperbaiki. 

Kondisi terkini semakin memprihatinkan. Mirisnya, jalan itu justru tak tersentuh pembangunan sama sekali. 

Terpantau, Rabu 10 Juli 2024 longsor yang terjadi sudah memakan setengah badan jalan. 

Agar tak membahayakan pengguna jalan yang sedang melintas, warga sekitar memasang pembatas dari bilah-bilah bambu. 

Saat melintas di lokasi, praktis kendaraan roda empat harus bergantian. Untuk melintas sekaligus, sudah tak memungkinkan.

 "Entah sampai kapan longsor di Kelilik ini akan diperbaiki, apakah harus menunggu jalan benar-benar putus,’’ ujar Raidi (37), pengendara yang melintas di lokasi. 

BACA JUGA:Capaian PAD Kabupaten Kepahiang Masih Rendah, Belum 30 Persen dari Target Rp52 Miliar

BACA JUGA:Tiga Besar Calon Kadis PUPR dan Kadis Kesehatan Tinggal Tunggu KASN

Pengendara termasuk warga di sekitar, sangat berharap penanganan longsor segera dilakukan. 

Apalagi saat ini, banyak warga yang memanfaatkan akses jalan menuju Kecamatan Seberang Musi yang merupakan salah satu sentra pertanian di Kabupaten Kepahiang. 

"Di Seberang Musi ini kan terkenal tempatnya perkebunan kopi dan sahang (merica,red). Saat ini sedang musim panen, makanya akses lalu lintas dari dan menuju Seberang Musi akan ramai," tambah Raidi. 

Terkait penanganan jalan lintas Seberang Musi - Kepahiang, Plt. Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Kepahiang Hendra, ST sebelumnya telah meyakinkan, sudah ada lampu hijau.

 Menurutnya, tahun ini perbaikan akan dilakukan langsung Dinas PUPR Provinsi Bengkulu. 

BACA JUGA:Terdakwa Korupsi Proyek Lab RSUD Curup Dituntut Berbeda, Konsultan Pengawas Paling Tinggi

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan