Tahun Ini, Bengkulu Target Produksi 250 Ribu Ton Gabah
Kepala DTPHP Provinsi Bengkulu, M. Rizon, S.Hut, M.Si--ABDI/RB
BACA JUGA:386 Kendaraan Ditilang Selama Ops Patuh Nala Polres Lebong 2024
''Kita sudah mulai turun tanam kembali. Dari target, di bulan Juli LTT kita sudah mencapai 8.000 hektar yang kita tanam.
Mudah-mudahan nanti di akhir Juli ini akan mencapai target yaitu sekitar 12 ribuan hektar untuk tanam.
Kemudian akan dilanjutkan di Bulan Agustus untuk peningkatan kembali,'' ujar M. Rizon.
M. Rizon mengharapkan, dengan upaya yang ada dan kondisi produksi petani daerah, target produksi gabah giling mencapai 250 ribu ton tersebut dapat tercapai dengan baik, bahkan diharapkan lebih dari itu.
BACA JUGA:DBH 2024 Baru Diterima Rp3 Miliar, Minta Pemprov Segera Salurkan Sisanya
''Ada beberapa daerah yang sedang panen tahun ini, yakni Kabupaten Seluma, Kabupaten Rejang Lebong, dan Kabupaten Mukomuko.
Produksi daerah ini cukup besar di Provinsi Bengkulu dan saat ini sedang masa panen dan segera kita lakukan turun panen, sehingga target produksi kita dapat optimal,'' harap M. Rizon