Melonjak Rp14 Ribu, Harga Emas Antam jadi Rp1.495.000/Gram

ANTRE: Kondisi Toko Emas Asia yang berada di Jalan K.Z Abidin yang tengah ramai oleh pembeli dan para buyback. RENO/RB--

- Harga emas 5 gram: Rp 7.250.000

- Harga emas 10 gram: Rp 14.445.000

- Harga emas 25 gram: Rp 35.987.000

- Harga emas 50 gram: Rp 71.895.000

- Harga emas 100 gram: Rp 143.712.000

- Harga emas 250 gram: Rp 359.015.000

- Harga emas 500 gram: Rp 717.820.000

- Harga emas 1.000 gram: Rp 1.435.600.000

BACA JUGA:Pendaftaran Bantuan Warung Klontong di Kota Bengkulu Diperpanjang 2 Minggu

BACA JUGA: Bulog Sebut Stok Beras 8.000 Ton Cukup hingga Akhir Tahun, Bantuan Pangan Bergulir 1.600 Ton

Sekadar informasi, sejak Januari hingga awal Oktober 2024 harga emas terus mengalami peningkatan harga capai Rp300 ribu.

Salah satu Pemilik Toko Emas di jalan K.Z Abidin No I Kelurahan Kebun Dahri, Kota Bengkulu yakni Asia Murni, Beni mengatakan, harga emas sejak Januari terus mengalami kenaikan harga, namun pada 2024 ini sedikit berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

”Emas ini terus meningkat harganya, namun tahun ini sedikit berbeda,” ucap Boni.

Perbedaan tersebut lantaran 2024 ini mengalami peningkatan harga hingga Rp300 ribu/Gram untuk jenis emas perhiasan, yang mana pada Januari lalu harga emas jenis perhiasan ini masih berada di harga Rp965 ribu/Gram dengan kadar emas 95 persen, namun kemarin harga emas dengan jenis perhiasan ini sudah mencapai Rp1.270 ribu. 

“Baru 10 bulan berjalan sudah mengalami kenaikan hingga Rp300 ribu,” ujarnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan