Pendaftar PPPK di Bengkulu Tengah Mencapai 1.146, Sudah Submit 543 Orang

DAFTAR PPPK: Tenaga honorer sedang mengantre untuk berkoordinasi dengan BKPSDM terkait pendaftaran PPPK.-foto: jeri/koranrb.id-

“Pelayanan kita buka hingga malam hari, sampai peserta memang benar-benar kosong. Bahkan kami masih membuka pelayanan pada hari libur. Semua ini dilakukan karena peserta masih banyak yang bingung dan tak mengetahui terkait cara pendaftaran,” jelasnya.

Untuk diketahui, total kuota PPPK sebanyak 1.980 formasi untuk seluruh tenaga honorer di Kabupaten Bengkulu Tengah. Tahun ini Pemkab Bengkulu Tengah tak membuka pendaftaran PPPK untuk formasi umum.

“1.980 formasi tersebut kita siapkan untuk tenaga honorer yang ada di Bengkulu Tengah dan tak ada formasi untuk umum. Kuota 1.980 formasi tersebut terdiri dari formasi guru sebanyak 461 orang, formasi tenaga teknis sebanyak 1.106 orang dan formasi tenaga kesehatan sebanyak 412 orang,” pungkasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan