Anggota Linmas Penjaga TPS di Kota Bengkulu Kurang, Dibutuhkan 295 Orang
BARISAN: Terlihat Satlinmas Kota Bengkulu tengah melakukan apel bersama beberapa waktu lalu. RENO/RB--
Disampaikan Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Deddy Nata S.IK, bahwa guna memberikan kenyamanan dan keamanan debat kadidat disiapkan personel sebanyak 150 personel.
Selain itu juga untuk mematangkan persiapan juga sudah melakukan rapat koordinasi dengan pihak terkait guna kelancaran debat kadidat di Kota Bengkulu.
BACA JUGA: Terkendala Material, Bantuan Perbaikan RTLH Terbengkalai Disperkimtan Kota Bengkulu Lakukan Hal Ini
BACA JUGA:FOLU Net Sink Diluncurkan November, Anggaran Capai Rp11 Miliar
"Kami sudah melakukan berbagai macam kegiatan rapat dengan KPU dan vendor yang nanti akan menyiapkan penyelenggaran debat. Sejauh ini rapat sudah menghasilkan beberapa mekanisme debat, pola debat dan tata letak sehingga mekanisme pengamannya nanti," ungkap Deddy pada RB, 23 Oktober 2024.
Untuk 150 personel yang diterjunkan memiliki tupoksi pengamanan masing-masing, mulai dari pengamanan internal hingga ekternal.
"Dari 150 personel yang diterjunkan dan akan kita atur baik itu pengamanan di ring 1 (di dalam), ring 2 (di luar) dan ring 3 di pinggir jalan," jelas Deddy.
Pada pelaksanaan debat nanti, pendukung yang boleh memasuki arena debat akan dibatasi.
Hal itu dilakukan sebagai upaya menjaga ketertiban dan keamanan selama pelaksanaan debat berlangsung.
"Untuk pendukung yang nanti diundang ini memang terbatas, kami mohon maklum karena memang ruangannya tidak mencukupi dan demi keamanan," ujar Kapolresta.
Deddy berharap agar pasangan calon (paslon) dapat menyampaikan visi dan misi dengan tertib dan tidak ada upaya provokasi pada saat penyampaian agar tidak menimbulkan keributan.
"Ayo para paslon berdebat dengan sesuai visi misinya tanpa ada saling menjatuhkan yang dapat menimbulkan keributan dan wajib mematuhi tata tertib dari penyelenggara," ungkap Deddy.
Diakhir Deddy juga mengajak masyarakat Kota Bengkulu untuk dapat menyaksikan debat kandidat para paslon agar dapat menentukan pilihannya sesuai dengan visi dan misi yang disampaikan.
"Masyarakat Kota Bengkulu silahkan menonton debat di televisi secara langsung agar masyarakat bisa melihat visi misi dan pendapat-pendapat dari para paslon sehingga nanti masyarakat bisa menentukan pilihannya," tutup Deddy