Tiket Bus Ludes, Penumpang Didominasi Pelajar
RAMAI: Penumpang bus Akap tengah menunggu antrean masuk bus kemarin sore. ABDI/RB--
Ia juga menambahkan untuk ketersediaan tiket, bus akap sudah terisi penuh hingga 2 Januari 2024 mendatang.
“Tiket sudah habis sampai 2 Januari mendatang, kebanyakan penumpang yaitu pelajar yang ingin berlibur. Baik keluar maupun ke Bengkulu sendiri,” ujar Hariadi.
Namun, di tengah kegembiraan ini, juga terdapat beberapa tantangan yang dihadapi oleh sistem transportasi bus akap. Peningkatan jumlah penumpang secara drastis dapat menyebabkan keterlambatan dan kepadatan di terminal bus. Beberapa penumpang mengeluhkan kondisi ini, terutama mereka yang harus menunggu dalam antrean panjang untuk mendapatkan tiket atau naik bus.
“Ramai yang menumpang jadi kami harus antre, jadi agak risih kalau antri cukup panjang seperti hari ini,” beber salah seorang penumpang Dike. (afa)