Ada Apa dengan SAHE ?

--

 

Siap Bersaing Pada Pilkada

Selain itu, menjelang Pemilu 2024 ini aroma ketidakharmonisan antara Bupati Syamsul dan Wabup Hendra semakin santer tercium publik. Keduanya diklaim akan saling bersaing dalam perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang. Keduanya saat ini pun tampak mulai menyusun langkah pemenangan untuk kembali andil dalam perhelatan pesta demokrasi pemilihan kursi nomor 1 di Rejang Lebong tersebut.

Bupati Syamsul yang merupakan kader Partai Golkar yang juga pemegang kursi terbanyak di DPRD Kabupaten Rejang Lebong ini, tentu diuntungkan dengan solidnya kader partai pohon beringin tersebut dalam setiap pesta demokrasi. Ditambah lagi statusnya sebagai incumbent dan memiliki cukup banyak loyalis di lingkungan eksekutif dan legislatif, membuat Bupati Syamsul memiliki kans yang cukup kuat untuk kembali menduduki kursi orang nomor satu di Rejang Lebong.

Akan tetapi Wabup Hendra pun tidak bisa dianggap remeh. Kepiawaian putra keempat mantan Bupati Rejang Lebong Ahmad Hijazi ini, khususnya kedekatannya dengan generasi muda di Rejang Lebong tidak perlu diragukan lagi. Ditambah lagi Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Rejang Lebong ini juga kerap terlihat blusukan sendirian ke masyarakat dengan menggunakan vespa antik kesayangannya.

BACA JUGA:Pemancing Padati Pelabuhan Linau Saat Musim Tenggiri

Kandidat lain yang juga muncul dalam kontestasi Pilkada Rejang Lebong 2024 adalah Muhammad Fikri. Ketua DPD PAN Kabupaten Rejang Lebong ini secara terang-terangan sudah menyatakan diri siap kembali bertarung pada Pilkada 2024. Peraih suara terbanyak kedua pada Pilkada 2020 lalu ini, mengaku sudah mempersiapkan diri untuk memenangkan Pilkada 2024 mendatang. Hal ini terlihat saat DPD PAN Kabupaten Rejang Lebong mendatangi KPU Rejang Lebong saat menyerahkan daftar bakal calon legislatif beberpa waktu lalu.

“PAN Menang, Fikri Bupati,” teriak Fikri yang diamini ratusan kader PAN Rejang Lebong pada saat itu. 

Nama lain yang juga muncul dalam kontestasi Pilkada Rejang Lebong 2024 adalah Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Rejang Lebong Wahono, SP yang saat ini menjabat sebagai anggota DPRD Kabupaten Rejang Lebong, Heri Purwanto yang merupakan Ketua DPC Perindo Kabupaten Rejang Lebong yang juga anggota DPRD Provinsi Bengkulu, dan Mahdi Husen, SH kader Golkar yang juga Ketua DPRD Kabupaten Rejang Lebong. Hanya saja dari ketiga nama tersebut belum ada yang mau memberikan komentar mengenai Pilkada 2024 mendatang. (sly)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan