Duh! Bawaslu Kepahiang Temukan Data Ganda hingga Undangan Memilih di TPS Jauh

TPS: Pengawas TPS di Kecamatan Kepahiang tengah menjalani pengawasan distribusi undangan memilih atau model C. Dari pengawasan masih ditemukan data ganda.--HERU/RB

KEPAHIANG, KORANRB.ID -  Bawaslu menemukan data ganda, hingga adanya warga yang akan nyoblos bukan di TPS terdekat.

Ini dilihat dari surat undangan memilih yang didapatkan oleh warga. 

Dimana TPS tempat dia akan menggunakan hak suaranya bukan TPS terdekat dengan rumahnya.

Temuan tersebut, berdasarkan pengawasan yang dilaksanakan Bawaslu Kabupaten Kepahiang. 

BACA JUGA:PGN Maksimalkan Suplai Gas Bumi, Lakukan Perdagangan Internasional LNG dengan Tiongkok

Kondisi tersebut, dapat berpotensi meningkatkan angka golput atau warga yang enggan menyalurkan hak pilihnya dalam Pemilu 2024 di Kabupaten Kepahiang.

Diwawancarai Anggota Panwascam Kepahiang Divisi  HPPH Sandes Syahputra, Senin 12 Februari 2024 membenarkan adanya temuan di atas. 

Temuan yang ada lanjutnya, sudah dikoordinasikan kepada lembaga terkait. 

"Memang ada temuan teman-teman di lapangan data ganda, ini sudah kita sampaikan dan laporkan," ujar Sandes. 

BACA JUGA:KPU Seluma Pastikan 18 Tahanan Polres Seluma Gunakan Hak Pilih

Termasuk juga temuan warga dengan undangan memilih, bukan berada di TPS domisili. 

Misalnya, ada warga yang tinggal di sebuah lingkungan, justru mendapatkan undangan memilih di TPS yang berada di lingkungan lain.

Perbedaan tersebut, masih berada di dalam 1 desa atau 1 kelurahan yang sama. 

Kondisi ini ikut membuat warga bertanya-tanya. Padahal, mereka sudah lama bermukim di lingkungan tersebut.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan