Hasil Sementara, Prabowo Menang Telak di Kabupaten Bengkulu Tengah

Prabowo Gibran menang telak di Kabupaten Bengkulu Tengah. Foto : Jeri Yasprianto/KORANRB.ID--

BENTENG, KORANRB.ID - Di Kabupaten Bengkulu Tengah, saat ini pasang nomor urut 2, Prabowo Gibran menang telak atas pasangan nomor urut 1, Anis Muhaimin dan pasangan nomor urur 3 Ganjar Mahfud.

Dari 387 TPS di Kabupaten Bengkulu Tengah, 193 TPS yang sudah selesai melakukan penghitungan suara. Dari 193 TPS tersebut Prabowo Gibran unggul dengan perolehan suara 18.416 suara persen.

Sedangkan Pasangan nomor urut 1, Anis Muhaimin memperoleh suara 3.016 dan pasangan nomor urut 3, Ganjar Mahfud memperoleh suara 2.521 suara.

Dari hasil sementara ini, dari 11 Kecamatan yang ada di Kabupaten Bengkulu Tengah, memang pasangan calon nomor urut 2 mengungguli atau menang atas pasang nomor urut 1 dan nomor urut 3.

BACA JUGA:Prabowo-Gibran Menang Telak di Kandang Kopli, Angka Kemenangannya 81 Persen

Di Kecamatan Pondok Kelapa, pasangan nomor urut 1 memperoleh suara 1.136, pasangan nomor urut 2 memperoleh 6.733 suara, pasangan nomor urut 3 memperoleh 1.568 suara

Di Kecamatan Karang Tinggi, pasangan nomor urut 1 memperoleh 546 suara, urut 2 memperoleh suara 2.702 suara, pasangan nomor urut 3 memperoleh 153 suara.

Di Kecamatan Talang Empat, pasangan nomor urut 1 memperoleh 329 suara, urut 2 memperoleh suara 1.941 suara, pasangan nomor urut 3 memperoleh 332 suara.

Di Kecamatan Taba Penanjung, pasangan nomor urut 1 memperoleh 50 suara, urut 2 memperoleh suara 598 suara, pasangan nomor urut 3 memperoleh 38 suara.

BACA JUGA:Prabowo – Gibran Menang di Lapas Curup, Segini Hasil Suaranya

Di Kecamatan Pondok Kubang, pasangan nomor urut 1 memperoleh 228 suara, urut 2 memperoleh suara 707 suara, pasangan nomor urut 3 memperoleh 89 suara.

Di Kecamatan Semidang Lagan, pasangan nomor urut 1 memperoleh 47 suara, urut 2 memperoleh suara 153 suara, pasangan nomor urut 3 memperoleh 15 suara.

Di Kecamatan Pematang Tiga , pasangan nomor urut 1 memperoleh 92 suara, urut 2 memperoleh suara 1.283 suara, pasangan nomor urut 3 memperoleh 54 suara.

Di Kecamatan Bang Haji, pasangan nomor urut 1 memperoleh 25 suara, urut 2 memperoleh suara 264 suara, pasangan nomor urut 3 memperoleh 16 suara.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan