Jamin Stabilitas Keamanan Pasca Pemilu

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Hadi Tjahjanto --istimewa

JAKARTA, KORANRB.ID – Berbagai kemungkinan setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) menuntaskan rekapitulasi suara telah diantisipasi. 

Sehingga Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Hadi Tjahjanto menjamin stabilitas keamanan pascapemilu. 

Keterangan itu disampaikan Hadi seusai memimpin rapat bersama panglima TNI, Kapolri, kepala BIN, jaksa agung, dan kepala staf presiden, Jumat 15 Maret 2024.

Hadi menyampaikan bahwa tahapan pemilu terus dikawal. 

BACA JUGA:Buka Puasa Lengkap dan Lezat di Wayang Cafe Bengkulu

Mulai rekapitulasi suara, pengumuman dan penetapan hasil, sampai sengketa pemilu di Mahkamah Konstitusi (MK).

“Pemerintah terus memantau perkembangan situasi, mengawal, serta memastikan setiap tahapan pemilu berjalan aman, damai, dan berkualitas,’’ ungkap dia sebagaimana dilansir Jawa Pos. 

Karena itu, seluruh pemangku kewenangan terus berkoordinasi, memantau perkembangan situasi terkini di daerah dan nasional. 

Dari sana, disusun langkah antisipasi. 

BACA JUGA:Baleg Tetapkan Kewenangan Aglomerasi DKJ ke Presiden

“Guna mengantisipasi potensi, permasalahan, dan kerawanan yang mungkin terjadi,” terang Hadi. 

Pemerintah berharap penetapan hasil pemilu oleh KPU tidak meleset dari jadwal. 

Yakni, Rabu 20 Maret 2024.

Berdasar informasi yang dia terima, potensi pergerakan massa jelang momen itu terpantau belum signifikan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan