10 Penantang Petahana di Pilkada Bengkulu Selatan

10 penantang petahana di Pilkada Bengkulu Selatan--RIO/RB

Nama Reskan Efendi atau akrab dipanggil Pak Bowo masih banyak diharapkan masyarakat untuk maju Pilkada Bengkulu Selatan. Mantan Bupati Bengkulu Selatan periode 2010-2015 ini digadang-gadang merupakan lawan sepadan untuk petahana saat ini.

Nama Dewi Sartika atau lebih dikenal dengan Rika Yohan menjadi satu-satunya nama potensial dari kaum perempuan untuk maju sebagai Bupati Bengkulu Selatan.

 Berlatar belakang sebagai pengusaha dan pernah menjadi calon Bupati tahun 2020 lalu, kini Dewi Sartika kembali menebar baliho untuk maju Pilkada 2024.

Nama berikutnya yang potensial untuk maju Pilkada 2024 adalah dari kalangan aktivis yakni Zenzi Suhadi. Saat ini Zenzi berkiprah di kancah nasional sebagai direktur eksekutif nasional Walhi Indonesia.

Nama lainnya dari kalangan aktivis Bengkulu Selatan adalah Gusman Fahrizal. 

Saat ini Gusman berada dilingkungan organisasi Muhammadiyah pusat. 

Dan menjabat sebagai Ketua PP Muhammadiyah pusat.

Nama terkahir yang sudah tampil di publik adalah Makrizal Nedi lebih akrab dipanggil Dang Rizal. 

Beberapa baliho bakal calon Bupati pun sudah bertebaran di Bengkulu Selatan. 

Berlatar belakang sebagai pengusaha, Nama satu ini berpotensi maju Pilkada 2024.

Dari beberapa nama tersebut, Gusnan Mulyadi diisukan menjadi nama paling kuat. 

Selain sebagai petahana nama Gusnan Mulyadi memiliki mesin politik paling kuat di Bengkulu Selatan melalui partai Nasdem.

Beberapa kali disinggung soal maju atau tidak pada Pilkada 2024, Gusnan mengakui dirinya masih ingin memimpin Bengkulu Selatan pada periode 2024-2029. 

Meskipun tidak mengatakan secara langsung namun pernyataan Gusnan tersebut merupakan sinyal untuk maju Pilkada 2024.

"Perjuangan untuk Bengkulu Selatan masih perlu dilanjutkan, apalagi masyarakat masih mendukung," ucap Gusnan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan