Tempat Usaha Mebel dan Rumah di Kaur Nyaris Ludes Terbakar, Ini Penyebabnya

PADAMKAN: Warga saat tengah berupaya memadamkan api. (Foto: RUSMANAFRIZAL/koranrb.id)--

KAUR, KORANRB.ID - Kejadian kebakaran hampir terjadi lagi di Kabupaten Kaur, kali ini rumah beserta usaha meubel milik Afrizal (40) warga Desa Kepala Pasar nyaris terbakar akibat korsleting arus listrik. 

Kejadian ini terjadi pukul, 10.30 WIB beruntung api yang diduga berasal dari salah satu aliran listrik tersebut cepat diketahui oleh pemilik rumah dan warga setempat. 

Api yang sempat membesar, sontak menarik perhatian warga setempat dan juga pemilik rumah.

Mereka langsung berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya serta langsung menghubungi pihak pemadam kebakaran (Damkar). 

BACA JUGA:Hasil Lengkap Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Tetap Berpeluang Lolos, Negara Tetangga Bikin Kejutan

Pos Damkar yang juga terbilang dekat dengan lokasi titik kebakaran, membuat tim Damkar merespon cepat laporan dari warga.

Hanya membutuhkan waktu setengah jam yakni sampai pukul 11.16 WIB api berhasil dipadamkan sehingga tidak sempat untuk membakar seluruh bangunan. 

"Beruntung cepat ditangani, kalau telat sedikit saja bisa jadi api membesar karena disana banyak bahan yang mudah terbakar seperti kayu dan lain-lain," kata Kepala Dinas Damkar Kabupaten Kaur Arsal Adelin M.Pd Rabu 17 April 2024. 

Meskipun api tidak sempat membesar, namun pemilik rumah sudah menderita kerugian materi karena sudah ada beberapa barang jualan di meubel yang terbakar seperti lemari kayu dan lain-lainnya. 

BACA JUGA:Jumlah Kendaraan Melintas Tol Bengkulu Meningkat 70 Persen Selama Libur Lebaran

"Pemilik rumah mengalami kerugian materi, hanya tidak begitu besar," terangnya. 

Atas kejadian ini, dia meminta agar warga Kaur lebih waspada lagi terutama untuk benar-benar memperhatikan instalasi listrik.

Karena hingga saat ini masih banyak sekali kebakaran yang terjadi akibat korsleting arus listrik. 

"Instalasi warga Kaur ini banyak menggunakan yang lama. Ini harus menjadi perhatian, bukan cuma sekali kejadian kebakaran yang diakibatkan oleh korsleting listrik," tukasnya. (**)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan