Jumat 3 Mei, Pemkab Bengkulu Tengah Lantik Pejabat Eselon II, Ini Daftarnya

Pemkab Bengkulu Tengah akan melantik pejabat eselon II besok.--

BENTENG, KORANRB.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Tengah Jumat Pagi 3 Mei 2024 sekitar pukul 09.00 WIB akan melantik pejabat eselon II hasil seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi pratama (JPTP) atau lelang jabatan eselon II yang telah dilaksanakan akhir tahun lalu. 

Kalau tak ada perubahan, untuk pelantikan pejabat eselon II akan berlangsung di ruang rapat bupati Kabupaten Bengkulu Tengah.

Total ada tujuh jabatan yang di lelang Pemkab Kabupaten Bengkulu Tengah. Pansel telah menetapkan tiga besar nama hasil lelang jabatan eselon II. 

Berikut nama tiga besar disetiap jabatan yang dilelang.

BACA JUGA:2 Versi Berbeda Yang Diyakini, Saat Membunyikan Klakson Di Tempat Mistis

Untuk jabatan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Benteng, Febrian Fathillah, Jesno Sijabat dan Muhammad Ario Nurvansyah. 

Jabatan Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan, Helmi Yuliandri, Desa Murdianti dan Deby Septika. 

Jabatan Kepala Dinas Pemadam Kabakaran, Marhalim, Septedy Muktara dan Tripuja Nugraha. 

BACA JUGA:Berikut Beberapa Hal yang Harus Diketahui Pemula Sebelum Bermain Drone

jabatan Kepala Dinas Kesehatan, Barti Hasibuan, Sri Martiana dan Nelly Alesa. 

Jabatan Kepala Dinas Sosial, Tandri Donin, Watiullah dan Tripuja Nugraha.

Jabatan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Edon Siregar, Harmen Junaidi dan Depi Junaidi.

Terakhir jabatan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Andi Erzantara, Edon Siregar dan Tandri Donin. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan