Hari Ini Peserta Seleksi PPPK Benteng Jalani Tahapan Uji Kompetensi

--

BENTENG, KORANRB.ID - 88 peserta formasi tenaga teknis pada hari ini, pukul 14.00 Wib hingga 16.00 Wib bertempat digedung Avenue Bengkulu akan menjalani tahapan uji kompetensi. Tahapan uji kompetensi yang dijalani akan dilaksanakan dengan metode Computer Assisted Test (CAT).

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Benteng, Apileslipi, S.Kom, M.Si menjelaskan, untuk uji kompetensi yang dilaksanakan di Kota Bengkulu dimulai pada hari ini hingga hari Senin mendatang. 

BACA JUGA:563 Peserta Rebut 45 Kursi PPPK Kemenag

Untuk hari ini dan besok akan dilaksanakan digedung Avenue Bengkulu. Sedangkan pada hari Senin akan dilaksanakan digedung Poltekes Kemenkes Bengkulu. 

“Untuk uji kompetensi hari ini dan besok untuk formasi tenaga teknis. Sedangkan untuk hari senin seleksi kompetensi untuk formasi tenaga kesehatan,” ujarnya

BACA JUGA:20 Peserta Seleksi PPPK Tidak Hadir

Sesuai arahan yang sudah disampaikan dipengumuman, peserta tidak boleh telat. Sebab peserta yang telat tidak diperkenankan masuk dan dinyatakan gugur. Maka dari itu peserta wajib hadir 90 menit sebelum pelaksanaan ujian dimulai.

Sebab peserta akan melakukan proses registrasi dan pemeriksaan kelengkapan dokumen persyaratan peserta seleksi. Harus berpakaian rapi dengan menggunakan kemeja putih polos serta bawahan kain hitam.

BACA JUGA:Nasib 1.435 Peserta Ditentukan Hari Ini, CAT PPPK Nakes 6 Hari, Guru 2 Hari

“Peserta seleksi harus membawa kelengkapan yang dipersyaratkan, seperti KTP asli, kartu peserta ujian Seleksi CASN 2023 Asli. Pensil Kayu 2B yang telah diraut. Peserta wajib melakukan screening untuk memastikan tidak membawa barang yang dilarang,” ujarnya

Peserta wajib melakukan scan barcode untuk mendapatkan kode PIN. Pin register ditutup 10 menit sebelum ujian dimulai pada setiap sesinya. “Peserta yang tidak dapat memenuhi beberapa point tersebut maka dianggap gagal untuk mengikuti Ujian,” Pungkasnya. (jee)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan