Mirip Babi! Berikut 7 Fakta Unik Javelina, Sangat Teritorial

Javelina. Foto: Ilustrasi/ fran sinatra/ ai creator/ koranrb.id--

BENGKULU, KORANRB.ID- Javelina atau disebut juga dengan peccary berkerah, adalah spesies mamalia berkuku genap yang berasal dari famili Tayassuidae. 

Nama ilmiah dari javelina adalah Pecari tajacu.

Hewan ini bisa ditemukan di Amerika Utara, Tengah dan Selatan.

BACA JUGA:Ada yang Ganas! Berikut 7 Spesies Babi Endemik Indonesia

Adapun javelina mendiami berbagai jenis habitat, seperti padang pasir, semak belukar kering, padang rumput, hutan berdaun lebar tropis dan subtropis, serta berbagai habitat lainnya. 

Javelina juga bisa hidup di habitat yang dihuni oleh manusia, yang terpenting adalah hewan ini mendapatkan perlindungan yang cukup. 

BACA JUGA:Wow! Berikut 5 Fakta Unik Kuda, Bisa Merasakan Emosi Manusia

Selain itu, javelina bisa juga ditemukan di pinggiran kota serta lahan pertanian. 

Telah dirangkum koranrb.id, berikut 7 fakta unik javelina, adalah:

1. Javelina mirip seperti babi

Javelina mempunyai panjang tubuhnya sekitar 84 - 106 cm.

BACA JUGA:Bisa Menyebabkan Berbagai Gejala Penyakit! Berikut 5 Fakta Unik Lalat Kuda

Sementara ekornya hanya berukuran sekitar 1,2 cm. 

Pada umumnya, javelina mempunyai berat tubuhnya sekitar 15 - 28 kg. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan