Tahun Depan Dinkes Bengkulu Tengah Bangun Labkes

Kepala Dinkes Kabupaten Bengkulu Tengah, Barti Hasibuan, SKM. --Jeri/rb

BENTENG, KORANRB.ID - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bengkulu Tengah tahun depan akan membangun Laboratorium Kesehatan (Labkes). 

Hal ini dipastikan langsung oleh Kepala Dinkes Kabupaten Bengkulu Tengah, Barti Hasibuan, SKM. 

Ia menjelaskan, 2025 mendatang, Dinkes Bengkulu Tengah kembali mendapatkan pagu Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik dari pemerintah pusat.

Yang mana besaran anggaran DAK fisik yang didapatkan Dinkes berkisar Rp27 miliar. 

BACA JUGA:Dinkes Seluma Beri Layanan Kesehatan Gratis untuk Korban Banjir di SAM

Salah satu item pekerjaan yang akan dilaksanakan dari anggaran DAK fisik tersebut adalah pembangunan Labkes.

“Tahun depan kita (Dinkes Bengkulu Tengah, red) kembali mendapatkan pagu DAK fisik. Pagu DAK fisik yang didapatkan jauh meningkat jika dibandingkan dengan tahun ini.

Tahun ini kita mendapatkan Rp8,1 miliar dan tahun depan sekitar Rp27 miliar,” ujarnya.

Pembangunan Labkes ini sudah sangat diperlukan mengingat Kabupaten Bengkulu Tengah memang belum memiliki Labkes. 

BACA JUGA:Dinkes Kaur Berhasil Tekan Penyebaran HIV, 9 Penderita Terus Diawasi dan Diobati

Dengan adanya Labkes ini, tentu pelayanan kesehatan kedepan akan lebih maksimal lagi. 

Tak hanya membangun gedung Labkes saja, Barti mengungkapkan, dari anggaran DAK fisik tersebut juga akan membeli alat pendukung yang melekat di Labkes, seperti pembuatan IPAL, instalasi listrik dan lain sebagainya.

“Berdasarkan aturan dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) untuk pengadaan Alkes Labkes secara keseluruhan adalah tanggung jawab Kemenkes. Kita hanya membeli alat pendukung saja,” terangnya. 

Disisi lain, Barti juga menyampaikan jika pekerjaan DAK fisik tahun ini sudah selesai 100 persen.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan