Wisata Alam Bengkulu, Referensi Libur Nataru 2023, Ada Pantai Terpanjang di Indonesia

WISATA: Pantai Panjang dan Air Terjun Curug Sembilan, merupakan salah satu destinasi wisata yang ada di Provinsi Bengkulu. – ist/koranrb.id--

KORANRB.ID- Umumnya setiap menjelang akhir tahun, masyarakat sudah mulai antusias menyambut hari libur Natal dan tahun baru (Nataru).

Dimana momen liburan tersebut biasanya digunakan sebagian orang untuk bepergian ke tempat objek wisata.

BACA JUGA:Akhir Tahun, Penumpang Pesawat Naik Tipis

Bagi kamu yang tinggal di Provinsi Bengkulu dan sekitarnya, 13 tempat wisata ini mungkin dapat menjadi pilihan untuk libur Nataru 2023 ini.

BACA JUGA:5 Tips Mudah Menjaga Kesehatan di Musim Hujan

Maka kamu dapat melepas penat penat sebentar dengan mengunjungi beragam tempat wisata di Provinsi Bengkulu, mulai dari pantai, danau hingga air terjun.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut 13 objek wisata yang ada di Provinsi Bengkulu, adalah sebagai berikut:

BACA JUGA:Wow! Penduduk di Desa Terpencil Ini Berkomunikasi dengan Bahasa Burung

1. Pantai panjang

Dari pusat kota Bengkulu berjarak lebih kurang 3 kilometer, hal ini membuat objek wisata tersebut sangat mudah dijangkau. 

BACA JUGA:Siap-siap Perayaan Tahun Baru, Ini Tips Memilih Jagung Untuk Dibakar

Merupakan salah satu garis pantai yang terpanjang di Indonesia, yaitu sekitar 7 kilometer, selain dengan pasirnya yang putih, kamu juga dapat berolahraga, swafoto, bahkan dapat juga berselancar.

BACA JUGA:Pesona Destinasi Wisata Kabupaten Mukomuko, Cocok Dikunjungi Bareng Keluarga

2. Pantai Jakat

Pantai ini berhadapan dengan Samudra Hindia, dengan ombak pantainya yang tenang, sehingga membuat pantai ini sangat cocok sekali menjadi lokasi watersport, jet ski maupun banana boat. Selain itu kamu juga dapat menikmati terbenamnya matahari di wisata ini.

BACA JUGA:Tips Aman Berkendara Bersama Anak

3. Pantai Lentera Merah

Berlokasi di Pulau Baai, Kota Bengkulu, Provinsi Bengkulu. Mempunyai daya tarik tersendiri, selain keindahan lautnya, terdapat menara yang berwarna merah yang sering kali dijadikan latar foto.

Selain berswafoto, kamu juga dapat menikmati indahnya sunset menjelang terbenamnya matahari di pantai ini.

4. Pantai Sungai Suci

Merupakan salah satu objek wisata yang populer di Provinsi Bengkulu dan terletak di Kabupaten Bengkuu Tengah.

BACA JUGA:Sulit Jauh dari Smartphone? Bisa Jadi Kamu Nomophobia, Ini Tips Mencegahnya

Adapun keunikan yang dimiliki oleh pantai ini adalah adanya sebuah pulau kecil yang dapat kamu seberangi melewati dua buah jembatan gantung.

Selain sering dijadikan swafoto, kamu juga dapat menyaksikan keindahan matahari terbenam di pantai ini.

5. Pantai Manula

Wisata ini berhadapan langsung dengan Samudra Hindia, terdapat di Kabupaten Kaur, Provinsi Bengkulu serta berdekatan dengan Provinsi Lampung.

BACA JUGA:Pesona Destinasi Wisata Kabupaten Mukomuko, Cocok Dikunjungi Bareng Keluarga

Dikutip dari berbagai sumber, di wisata ini kamu dapat menikmati pemandangan tebing yang menjorok ke laut.

Apabila cuaca sedang dalam keadaan cerah, kamu dapat melihat siluet pegunungan.

6. Pantai Padang Betua

Terletak di Kabupaten Bengkulu Tengah, Provinsi Bengkulu. Bengkulu Tengah ini memiliki beberapa pantai dengan pemandangannya dinilai mirip dengan tanah lot Bali.

BACA JUGA:Masuk Musim Tanam, Pastikan Pupuk Tak Langka

Adapun posisi pantainya yang bersebelahan dengan Danau Gedang, menghasilkan suatu panorama yang sangat indah, sangat cocok bagi kamu yang ingin berswafoto di wisata ini.

7. Danau Dendam Tak Sudah

Danau Dendam tak sudah, terletak di Kota Bengkulu, selain itu danau ini ditetapkan sebagai cagar alam. Adapun bentang permukaan danau ini diperkirakan sekitar 67 hektar.

BACA JUGA:Cabai Jadi Kontributor Terbesar Inflasi, Tekanan Harga Beras Mulai Berkurang

Selain bagus untuk dijadikan tempat berswafoto dan bersantai, kamu juga dapat memancing menggunakan perahu ditenah danau.

8. Danau Nibung

Wisata ini terletak di Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, merupakan salah satu wisata alam. Untuk mengunjungi wisata ini, sangat mudah dijangkau walaupun harus melewati hutan lindung terlebih dahulu.

BACA JUGA:Peraturan Baru Pencak Silat, Demikian Kemenangan Boleh Gunakan Take Down Ini

Selain panorama danau, kamu juga dapat menikmati indahnya perbukitan yang ditumbuhi pepohonan yang rindang.

9. Air Terjun Tri Sakti

Merupakan salah satu wisata yang populer di Provinsi Bengkulu, khususnya bagi pencinta alam. Wisata ini lebih dikenal dengan nama Air Terjun Tri Muara Karang, terletak di Kabupaten Rejang Lebong.

BACA JUGA:Umbud Sawit, Makanan Ekonomis Kaya Manfaat Bagi Warga Manjunto

Air terjun ini memiliki air panas dan dingin, hal tersebutlah yang membuat wisata ini unik.

10. Air Terjun Palak Siring Kemumu

Terletak di Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu. Bila kamu ingin berkunjung ke wisata ini, maka harus dalam kondisi fisik yang prima, karena akan naik turun banyak anak tangga untuk menuju ataupun pulang dari Air Terjun Kemumu. 

BACA JUGA:Kulit Putih dan Cerah Idaman Setiap Wanita, Berikut Cara Alami Merawat Kulit Supaya Sehat

11. Air Terjun Paliak Embong

Terletak di Kabupaten Lebong, Provinsi Bengkulu. Jalur yang ditempuh menuju wisata ini cukup menantang, namun demikian setelah sampai di lokasi wisata, lelah akan terbayarkan dengan disuguhkannya dengan pemandangan air tejun yang memukau dan tidak dapat ukirkan dengan kata-kata.

Dengan ketinggian air terjun diperkirakan sekitar 30 meter, selain itu objek wisata ini berada dalam kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS). 

BACA JUGA:Lima Makanan Ini Bisa Berbahaya Apabila Dipanaskan Kembali

12. Pulau Tikus

Adapun luas pulau ini sekitar 0,6 hektar dan tidak berpenghuni. Pulau ini masuk kedalam wilayah Kota Bengkulu. 

Walaupun sebuah pulau kecil, kamu dapat melakukan beragam kegiatan seperti berenang dan snorkeling.

BACA JUGA:Banyak yang Belum Tahu, Ini Penyebab dan Penanganan Dislokasi

13. Air Terjun Curug Sembilan

Wisata ini terletak di Desa Tanah Hitam, Kecamatan Padang Jaya, Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu.

Menyuguhkan pemandangan yang sangat eksotis, yaitu air tenjun sembilan tingkat. Dimana posisi antara air terjun satu dengan lainnya bertingkat-tingkat.

BACA JUGA:Selain Ikan Gabus, Daun Binahong Bisa Dikonsumsi untuk Percepat Penyembuhan Luka Operasi

Wisata ini masih sangat alami, dengan hutan yang masih lebat serta deru suara air terjun, sungguh merupakan suatu keindahan yang luar biasa.

Untuk menuju ke wisata ini, kamu harus melintasi hutan lindung Boven Lais dengan kendaraan khusus, setelah itu ditempuh dengan berjalan kaki sekitar 1 jam perjalanan, namun demikian pada saat ini akses jalannya sudah bagus, karena sudah sering di lalui oleh pengunjung.(**)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan