Rekap Suara Pemilu Berpeluang Selesai Lebih Cepat, Ini 25 Provinsi Sudah Dibacakan

Rekap suara Pemilu berpeluang selesai lebih cepat, ini 25 provinsi sudah dibacakan --

KORANRB.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) terus menggeber proses rekapitulasi suara Pemilu tingkat nasional.

Dengan capaian hingga hari ke-16 Kamis 14 Maret 2024, proses rekapitulasi diprediksi selesai lebih cepat.

Hingga tadi malam, KPU menuntaskan empat provinsi baru.

Yakni, Bengkulu, Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan, dan Sumatera Barat.

BACA JUGA:Pelaksanaan Pemilu Lancar, Bawaslu Bengkulu Utara Proses Temuan di 3 Kecamatan

BACA JUGA:Perayaan Nyepi di Bengkulu Utara, Bawa Pesan Pemilu Damai, Keamanan Hingga Keutuhan Indonesia

Sehingga total ada 25 provinsi yang rekapitulasinya sudah dibacakan.

Ini 25 provinsi yang rekapitulasinya sudah dibacakan. 

Yakni, Jogjakarta, Gorontalo, Kalimantan Tengah, Bali, Bangka Belitung, Kalimantan Barat, Sumatera Selatan, Lampung, dan Jawa Tengah.

Kemudian Kalimantan Utara, DKI Jakarta, Kepulauan Riau, Nusa Tenggara Timur, Banten, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Jawa Timur, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Riau, dan Papua Barat.

Lalu Bengkulu, Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan, dan Sumatera Barat.

Dengan demikian, rekapitulasi tinggal menyisakan 13 provinsi.

BACA JUGA: Pemilu 2024 Ada PSU, Evaluasi untuk Pilkada

BACA JUGA:Pemungutan Suara Ulang Paling Banyak di Kota Bengkulu, jadi Evaluasi Pemilukada

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan