Bapok Merangkak Naik di Mukomuko Jelang Iduladha, Pasar Murah Direncanakan Awal Juni

Minggu 26 May 2024 - 22:42 WIB
Reporter : Firmansyah
Editor : M. Rizki Amanda Lubis

KORANRB.ID – Belum sempat turun sejak Idul Fitri lalu, saat ini jelang memasuki Iduladha, harga beberapa bahan pokok (Bapok) di Kabupaten Mukomuko kembali mengalami kenaikan.

Kondisi tersebut dikeluhkan masyarakat pembeli, salah satunya cabai merah keriting, naik dari harga sebelumnya Rp45 ribu perkilogram (Kg), saat ini tembus Rp70 ribu per Kg. 

Tak hanya cabai merah keriting, harga beberapa sayuran juga mulai mengalami kenaikan seperti tomat.

Tomat naik dari harga sebelumnya Rp 10 per Kg naik menjadi Rp15 ribu Per Kg.

BACA JUGA:453 PPS dan 45 Panwascam di Mukomuko Resmi Dilantik, Tak Prefesional, Siap-siap PAW

BACA JUGA:Pemkab Mukomuko Dukung Penerapan Kelas Rawat Inap Standar

Kemudian sayur kol juga naik dari harga Rp15 ribu menjadi Rp17 ribu per Kg.

“Kami juga tidak tahu apa yang menyebabkan harga cabai dan beberapa sayuran mengalami kenaikan lagi, yang pastinya untuk sayuran ini dipasok dari Kerinci,” kata Suntoko Pedagang Cabai dan Sayuran di Pasar Koto Jaya, Kecamatan Kota Mukomuko.

Dijelaskannya, harga bahan pokok ini mulai naik sejak 4 hari yang lalu.

Sementara untuk harga bawang merah dan bawang putih memang sudah cukup tinggi sejak 2 bulan lalu, tembus Rp60 ribu per Kg. 

BACA JUGA:Polres Mukomuko Memiliki 9 Polsek, Polsek Satu Ini Punya Wilayah Tugas Terluas

BACA JUGA:Kajari Berganti, Pengusutan 4 Tipikor Berlanjut: Anggaran Setda Mukomuko Rp30 Miliar Penyelidikan

Berbeda dengan harga beras yang sekarang sudah mengalami penurunan. Sebelumnya per Kg  bisa sampai Rp24 ribu, sekarang turun menjadi Rp22 ribu.  

"Harga sayur ini kemungkinan masih akan naik, karena sebentar lagi akan masuk Idul Adha, kemungkinan besar ini karena banyak petani yang mengalami gagal panen, karena cuaca dan faktor serangan hama,” sampainya.

Terpisah Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (DisperindagkopUKM) Kabupaten Mukomuko, Nurdiana SE, M.AP sudah mengetahui adanya kenaikan harga kebutuhan masyarakat dipasaran, berdasarkan pemantauan petugas di lapangan. 

Kategori :