BENTENG, KORANRB.ID - Hari ini, Kamis 27 Juni 2024 tas Jemaah haji Bengkulu Tengah sudah bisa diambil.
93 jemaah haji asal Kabupaten Bengkulu Tengah diketahui telah tiba Rabu 26 Juni 2024.
Namun tasnya belum bisa diambil.
Kepulangan 93 jemaah haji Bengkulu Tengah ini disambut bahagia di lokasi titik penjemputan
Yakni di Mal Pelayanan Publik (MPP) Bengkulu Tengah.
BACA JUGA:Jangan Lakukan Hal Ini di Malam Satu Suro!
Kepala Kantor Kementerian Agama Bengkulu Tengah, Zainal Abidin mengungkapkan, seluruh jamaah haji asal Bengkulu Tengah dalam kondisi sehat dan tidak ada yang sakit ataupun mengalami kendala.
"Alhamdulillah seluruh jemaah haji kita (Kabupaten Bengkulu Tengah, red) sudah tiba dan sudah diserahkan ke keluarganya masing-masing, semuanya sehat," ujarnya
Diketahui, 93 Jamaah haji ini tergabung dalam kloter 3 Padang dan kloter 1 Bengkulu.
Untuk barang bawaan jamaah haji seperti koper ukuran besar dapat diambil pada hari ini di Kantor Bupati Bengkulu Tengah.
BACA JUGA:Klasemen Akhir Penyisihan Grup dan Jadwal Lengkap 16 Besar Euro 2024, Setelah Portugal Tumbang
Sebab pengambilan koper tak bisa dilakukan kemarin dikarenakan jamaah haji sudah banyak yang capek.
"Untuk pengambilan koper bisa diambil di Kantor Bupati Bengkulu Tengah dengan syarat membawa paspor jamaah haji, kalau tidak ada paspor tidak akan diserahkan kopernya," kata Zainal.
Berdasarkan data yang koranrb.id terima, Jadwal kepulangan jamaah haji ke tanah air dibagi menjadi 6 kloter.
Sedangkan 93 jamaah haji Kabupaten Bengkulu Tengah pulang pulang ke tanah air masuk kedalam kloter pertama bersama 288 jamaah haji Kota Bengkulu.