Sistem pembayaran menggunakan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS). Dapat melindungi dari tindak pidana pencurian, penipuan dan juga peredaraan uang palsu, maka dari itu dapat menjadi solusi bagi pemilik usaha.
”Pembayaran menggunakan QRIS ini dapat diterapkan di berbagai sektor. Agar transaksi aman dan menjadi alternatif pembayaran dalam upaya elektronifikasi transaksi,”terangnya.
Untuk Mukomuko dikatakan Firman, sudah ada lebih dari 50 pelaku usaha yang memiliki akses pembayaran menggunakan QRIS. Sejauh ini BSI juga masih terus mensosialisasikan dengan turun langsung mendatangi pelaku usaha yang ada di Mukomuko, untuk penggunaan QRIS ini.
Sebab, wilayah yang luas dan terkadang minimnya pengetahuan pemiliki usaha menjadi tantangan tersendiri untuk tim BSI mengajak pelaku usaha menggunakan sistem transaksi yang lebih modern ini.
BACA JUGA:Tabungan Haji dan Gadai Emas, BSI Memberikan Kemudahan
BACA JUGA: Jadi Idaman Karena Harga Terjangkau, Pelajari Hal Ini Apabila Ingin Ambil Rumah KPR Bersubsidi
“Karena saat ini banyak konsumen dari luar daerah yang sudah memanfaatkan sistem digitalisasi. Maka dari itu dengan adanya sistem pembayaraan elektronifikasi ini, kita bisa memberikan kemudahan saat orang berkunjung ke Mukomuo,”tandasnya.