Pemprov Belum Terima Nama Pimpinan DPRD Provinsi Bengkulu

Minggu 13 Oct 2024 - 23:13 WIB
Reporter : Abdilatul Fatwa
Editor : Ade Haryanto

Sebelumnya, Sekwan Provinsi Bengkulu, Drs. Erlangga MSi mengatakan, bahwa 3 parpol telah menyerahkan nama-nama unsur pimpinan, kecuali Partai Gerindra. 

Erlangga menegaskan, apabila hingga 14 Oktober 2024, Gerindra belum juga memutuskan nama Waka III, maka tidak akan ikut diusulkan ke Kemendagri melalui Gubernur Bengkulu bersama nama 3 unsur pimpinan DPRD Provinsi Bengkulu lainnya.

“Iya apabila Senin depan juga tidak masuk.

Kami tinggalkan dan kami usulkan 3 saja (ke Kemendagri, red),” tegas Erlangga.

BACA JUGA:Karya Siswa Berprestasi Raih Level Tertinggi AHM Best Student 2024

Penegasan Erlangga tersebut bukan bualan semata, lantara ia menimbang bahwa apabila ini tidak kunjung diterima maka akan menghambat kinerja dewan Provinsi Bengkulu.

Seperti, kegiatan pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan, kemudian Alat Kelengkapan Dewan (AKD) yang diketahui apabila belum diselesaikan maka sangat menghambat.

“Jangan sampai kegiatan dewan ini vakum,” ungkap Erlangga. 

 

 

 

 

 

 

 

Kategori :