“Kemarin kita sudah mendapat petunjuk dari KPU Provinsi Bengkulu, untuk pelipatan ke 2 jenis surat suara tersebut. Jadi sudah kita mulai lipat dengan melibatkan 34 warga lokal,” kata Marjono.
Marjono menjelaskan, untuk surat suara Paslon Gubernur dan wakil sebelum dibongkar untuk disortir dan dilipat masih tersusun di dalam 72 kotak surat suara Pilgub. Yang 71 kotaknya berisi 2.000 surat suara, dan ada juga 1 kotak yang berisi 1.642 surat suara.
Sehingga total keseluruhan menjadi 143.624 lembar. Begitu juga untuk surat suara bupati dan wakil bupati Mukomuko, yang dipacking di dalam 48 kotak berisi 3.000 surat suara, dan ada juga 1 kotak berisi 1.642 surat suara. Sehingga total keseluruhan menjadi 145.642 lembar.
Dari total keseluruhan surat suara ada sebanyak 2.000 surat suara yang disiapkan apabila terjadi pemungutan suara ulang (PSU) di tempat pemungutan suara (TPS) di Mukomuko.
“Untuk kemarin kita masih fokus pelipatan surat suara Pilgub, yang nantinya jika sudah rampung langsung kita lanjutkan ke surat suara Pilbub,”sampainya.
Dikatakan Marjono, surat suara yang tidak bisa digunakan dan harus dipisahkan mulai dari buram, sobek, nama atau foto tidak lengkap, dan memiliki bercak tinta.
Rata-rata masing-masing volentir mampu melakukan pelipatan dan sortir hingga 150 surat suara perjamnya. Sedangkan untuk upah yang didapat surat suara Pilgub perlembar Rp 179 , dan surat suara Pilbup Rp 269 per lembar. Untuk waktu kerja pelipatan dimulai dari pukul 08.00 Wib hingga pukul 17.00 Wib.
“Target kami jika tidak ada halangan dalam minggu ini pelipatan surat suara ini rampung dan sudah tersusun di dalam kotak kembali, serta siap didistribusilkan nantinya,”terangnya.
Selain itu, KPU Mukomuko sebelumnya juga telah menerima sejumlah logistik untuk kebutuhan Pilkada 2024 yang terdiri atas 327 kotak suara, 654 botol tinta, 1.308 bilik pemungutan suara, 6.915 keping segel, 1.962 unit segel plastik atau kabel ties.
Yang pendistribusian logistik untuk kebutuhan pilkada ini, nantinya sesuai dengan kebutuhan dan ketentuan tiap TPS.
"Pendistribusian logistik untuk kebutuhan pilkada dilakukan serentak setelah susu dilipat dan disortir. Yang pemberangkatannya, dibarengkan dengan logistik lainnya. Menuju masing-masing kecamatan,”terangnya.
Marjono juga menyampaikan, baik pelipatan dan sortir seluruhnya dilakukan digudang logistik KPU Mukomuko di Kecamatan Kota Mukomuko. Yang selalu dijaga ketat oleh anggota Polres Mukomuko. Dengan dilengkapi fasilitas pengamanan tambahan seperti CCTV online secara 24 jam.
“Untuk gudang dijaga ketat 24 jam, seluruhnya berada di Kecamatan Kota Mukomuko, sehingga memudahkan kami untuk pendistirbusian,” tandasnya.
Pelipatan Surat Suara di Kaur Hanya 10 Yang Rusak
Setelah surat suara Gubernur dan Wakil Gubernur telah rampung disortir dan dilipat. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kaur dibantu oleh para warga juga telah selesai melakukan penyortiran dan pelipatan surat suara Bupati dan Wakil Bupati untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) mendatang.
Untuk menyelesaikan penyortiran dan pelipatan surat suara ini KPU Kaur menghabiskan waktu kurang lebih 4 hari.