Dana Rp500 Juta Dirasa Kurang, Kesbangpol Ajukan Tambahan Segini Jumlahnya

SAMPAIKAN: Kepala Kesbangpol memastikan pengajuan tambahan anggaran. Foto: Rusman/ RB --

‘’Sebab pelaksanaan nanti tentu akan melibatkan tamu-tamu dari luar Kabupaten Kaur, termasuk Gubernur Bengkulu yang harus dipersiapkan segala sesuatunya,’’ ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kaur Dr. Drs Ersan Syahfiri, MM dalam rapat pembahasan persiapan HUT Kabupaten Kaur yang ke 21 beberapa waktu yang lalu meminta agar pelaksanaan dapat digodok lebih maksimal.

BACA JUGA:Calon Walikota dari PAN, Ada 17 Pendaftar, Ini Nama dan Latar Belakangnya!

Berkaca dengan pelaksanaan HUT Kabupaten Kaur yang telah dilaksanakan sebelumnya, masih banyak sekali catatan penting yang seharusnya pada pelaksanaan HUT di tahun ini tidak terjadi hal serupa.

Salah satu yang masih menjadi catatan, mengenai sound sistem yang ketika hari H pelaksanaan kerap rusak ataupun tidak berfungsi secara maksimal. 

Padahal ketika gladi resik semua sound sistem cukup bagus.

"Saya rasa yang masih menjadi catatan penting kita untuk pelajar hari H nanti adalah sound sistem. Karena sudah berulang kali terjadi saat pelaksanaan sound sistem tidak berfungsi secara maksimal," kata Sekda.

BACA JUGA:Belum Juga Dilantik, Begini Nasib PPPK Kaur Formasi 2023

Selain itu Sekda juga memberikan masukan agar saat pelaksanaan nanti, banyak diadakan lomba yang melibatkan para pelajar di Kabupaten Kaur. 

Jika melibatkan para pelajar HUT kabupaten ini nanti, juga bisa dijadikan sebagai ajang untuk mencari bibit atlet yang bagus.

"Arahan juga agar, perlombaan nanti diminta lebih banyak melibatkan pelajar," ungkapnya.

Selain pelajar, perayaan HUT juga harus diserukan ke seluruh Kabupaten Kaur. Sebab sejatinya acara HUT ini merupakan pesta rakyat, sehingga nantinya yang ikut serta dalam merayakan HUT bukan cuma para pejabat melainkan seluruh warga Kaur.

"Warga juga harus diberikan pemberitahuan untuk perayaan ini, nanti jangan cuma hanya diisi oleh para pejabat saja," tegas Sekda.

Sekda menjelaskan, dari pembahasan tahap pertama ini Pemkab Kaur baru menunjuk seksi-seksi pelaksanaan acara saja sementara untuk rangkaian kegiatan baik perlombaan dan lain-lainnya akan diputuskan di rapat finalisasi pada tanggal 7 Mei mendatang.

BACA JUGA:Ini Berbagai Keuntungan ASN yang Pindah ke IKN, Yakin Tak Mau?

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan