Kabar Terbaru Erupsi Gunung Ruang, Ribuan Warga Mengungsi, Ratusan Rumah dan Sekolah Rusak
Dampak kerusakan dari letusan gunung ruang.--
Hujan material vulkanis sebelumnya sempat terjadi pada Selasa–Rabu 16–17 April lalu.
Data lainnya membeberkan ribuan warga telah mengungsi.
Adapun rinciannya, 506 warga dari Desa Laingpetehi, 332 warga Desa Pumpete, dan 679 warga Desa Tulusan.
Selanjutnya 6.045 warga Desa Kelurahan Bahoi dan Kelurahan Balehumara juga ikut mengungsi.
BACA JUGA:Lowongan Kerja di Perusahaan untuk Tamatan SMA, Cek Persyaratannya, Buruan Daftar!
Proses pendataan terhadap warga yang mengungsi masih terus dilakukan BNPB.
Untuk kerusakan fisik, BNPB mendapatkan informasi ada 135 rumah di Kabupaten Sitaro yang mengalami kerusakan.
Juga 2 bangunan gereja dan 1 sekolah dasar yang rusak.
Muhari menuturkan, BNPB terus mengupayakan pemenuhan kebutuhan dasar bagi warga yang terdampak erupsi Gunung Ruang.
Di antaranya, penyediaan lima set tenda pengungsi. Lalu ada seratus unit tenda keluarga.
Ada pula bantuan berupa paket makanan siap saji, hygiene kit, matras, selimut, kasur lipat, dan lainnya. (**)