Di Bengkulu Baru 1 Pemda Cairkan TPG, Anggaran Sudah di Kasda, Tapi Usulan Belum Ada

Kabid Perbendaharaan Badan Keuangan Daerah Kabupaten Bengkulu Selatan Saipul Baktiar menjelaskan kalau anggaran TPG triwulan 1 sudah masuk ke kas daerah--RIO/RB

BACA JUGA:Jangan Abai! Ini Kode Botol Plastik Sekali Pakai dan Bisa Dipakai Kembali

Namun pemerintah kurang respon terhadap hal tersebut.

"Seharusnya ini tidak terjadi keterlambatan, kalau tidak mampu urus ya mundur," demikian Guswarli.

Secara terpisah anggota DPRD Bengkulu Selatan Nissan Denni Purnama S.IP mengatakan, pemerintah selalu punya alasan saat ada hak masyarakat terlambat diberikan atau disalurkan.

Termasuk harapan ribuan guru Bengkulu Selatan yang menunggu TPG Triwulan I.

Denni menilai langkah Pemkab Bengkulu Selatan selalu kaku dan kurang respon.

Karena selalu terjadi permasalahan di birokrasi pemerintahan.

BACA JUGA:Dalam Semalam, 2 Wilayah di Rejang Lebong Ditimpa Longsor, Arus Lintas Provinsi Terganggu

"Kalau sekali terlambat wajar, tapi kalau sering terjadi ini kan ada masalah," ucapnya.

Untuk itu ia berharap permasalahan tersebut cepat diselesaikan oleh OPD terkait.

Hal tersebut dinilainya mengurangi rasa kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah.

Sementara itu Dinas Dikbud Kabupaten Bengkulu Selatan belum menanggapi hal tersebut.

Kepala Dikbud Bengkulu Selatan Novianto belum memberikan informasi dan statmen.

BACA JUGA:Berikut 6 Manfaat Cincau Hijau Untuk Kesehatan

Sementara itu guru sertifikasi di Kabupaten Bengkulu Tengah, saat ini sudah menerima TPG.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan