HUT Bhayangkara, Kapolda: Lakukan Tugas dengan Ikhlas dan Terus Layani Masyarakat, Gubernur Berterima Kasih

HUT Bhayangkara, Kapolda: Lakukan Tugas dengan Ikhlas dan Terus Layani Masyarakat, Gubernur Berterima Kasih --West Jer

"Atas nama pemerintah dan masyarakat Bengkulu, kami menyampaikan selamat hari ulang tahun Bhayangkara yang ke-78. Kita berharap Polri makin Presisi. Kami juga mengucapkan terima kasih atas keberadaan dan peran Polri, secara khusus di wilayah kerja Provinsi Bengkulu. Karena tanpa suasana Kamtibnas yang kondusif, maka tidak mungkin berbagai macam agenda kemasyarakatan bisa dijalankan dengan baik," ungkap Gubernur Rohidin.

Ia menambahkan, di usia 78 tahun eksistensi kepolisian semakin dirasakan dan dibutuhkan oleh masyarakat Indonesia. Polri bersama TNI memiliki peran yang sangat esensial dan tidak mungkin tergantikan. 

BACA JUGA:Mantan Bupati Seluma Murman Effendi Lapor ke Polda, Beberkan Masalah Ini

BACA JUGA:Polda Bengkulu Ringkus 3 Tersangka Sabu, 1 Oknum Satpam Gudang Diduga Pengedar

"Terkait transformasi ekonomi yang inklusif, sebagai yang diamanatkan undang-undang 1945, bahwa bumi, air dan semua kekayaan alam yang terkandung di dalamnya itu dikuasai oleh negara. Ada unsur TNI-Polri yang mengamankan untuk kemakmuran rakyat," tambah RohidinPada kesempatan tersebut, Kapolda Bengkulu menyematkan penghargaan Bintang Bhayangkara Nararya kepada tiga personel Polda Bengkulu. 

Penghargaan diberikan berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Republik Indonesia Nomor/59/TK/Tahun 2024 tentang Penganugerahan Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Nararya.

Untuk penerima meliputi  Kabid Humas Polda Bengkulu, Kombes Pol Anuardi SIK, Panit II Sat PJR Dit Lantas Polda Bengkulu, Ipda Hendra Setyawan dan Ba Bid Propam Polda Bengkulu, Aipda I Wayan Sunadi.

Ditempat terpisah turut dilaksanakan juga Upacara HUT Bhayangkara ke-78 di tingkat Polres yaitu Polresta Bengkulu.

BACA JUGA:Polda Bengkulu Gagalkan Penyelundupan 716 Keping Kayu Meranti Asal Hutan Lindung Raja Mandare

BACA JUGA:Terima Kunjungan Siswa SPN Polda Bengkulu, Bupati Bengkulu Selatan Berikan Wejangan

Disampaikan oleh Kapolresta Bengkulu Deddy Nata,S.I.K selaku inspektur upacara, Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Deddy Nata, S.I.K bahwa terima kasih pada berbagai pihak yang turut berperan dalam perayaan hari Bhayangkara ke-78. Ia juga mengucap syukur upacara hari Bhayangkara dapat berlangsung dengan khidmat.

Dikesempatan ini, Deddy ingin polri, terkhusus jajaran Polresta Bengkulu agar semakin solid dan menjadi terdepan serta dipercaya masyarakat. 

"Harapan kami, Polri akan semakin dapat dukungan dari masyarakat agar ke depannya dapat berbenah dan lebih baik lagi demi meningkatkan pelayanan di tengah masyarakat," ujar Deddy.  

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan