Kuota Listrik Gratis 1.230 SR, Ini Kriteria Penerima dan Syaratnya

Kepala Dinas ESDM Provinsi Bengkulu, Donni Swabuana, ST, M.Si.--BELA/RB

Selain itu, juga melalui data Percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem (P3KE) dari Bappeda di masing-masing daerah. 

BACA JUGA:Kota Arma Siap-siap Penilaian Adipura Lagi, Ini Susunan Programnya

Selain itu,seleksi penerima program listrik gratis ini juga akan melibatkan pihak Perusahaan Listrik Negara (PLN).

Sehingga nantinya penerima program listrik gratis yang merupakan subsidi dari pemerintah itu adalah orang yang benar-benar dinilai berhak, dengan kategori tidak mampu. 

"Proses verifikasi melibatkan PLN, mereka nanti yang akan melakukan seleksi apakah mereka layak tidak menerima bantuan listri gratis tersebut. Untuk kategori tidak mampu nanti akan dinilai Bappeda masing-masing dan Dinas Sosial," jelas Donni.

BACA JUGA:Kampanye di Medsos Jangan Ada Unsur SARA

Ada beberapa kriteria penerima bantuan pemasangan listrik gratis. Yakni masyarakat tidak mampu, belum pernah terdaftar sebagai pelanggan PLN.

Atau mengintegrasikan nama dan Nomor Induk Keluarga (NIK) untuk pemasangan listrik, lokasi sudah ada jaringan listrik, dan status rumah milik sendiri. 

"Bagi yang NIK atau namanya dipinjamkan dengan seseorang untuk pemasangan listrik, maka dipastikan tidak akan mendapatkannya karena terkoneksi dengan PLN Mobile," tegasnya. 

Ditargetkan, Januari - Februari ini akan dilakukan sosialisasi, Maret-April tahap verifikasi, dan akan mulai direalisasikan Mei mendatang. 

BACA JUGA:Rekrut CASN, Pemprov Bengkulu Usulkan Lebih 500 Kuota

Donni menjelaskan, untuk sekali pemasangan, normalnya membutuh dana sekitar Rp1 juta. Untuk itu, baik pemerintah desa/kelurahan dari aparatur paling bawah untuk melakukan usulan, masyarakat yang layak menerima bantuan tersebut.

"Kita juga membuka secara hotline melalui kontak 085280818581, karena ditakutkan ada pemerintah desa yang tidak aktif mengirimkan ususlan," kata Donni. 

Kouta pemasangan listrik gratis yang disiapkan tahun ini lebih tinggi dari tahun 2023 lalu yang hanya 980 pemasangan.

BACA JUGA:Siapkan Ruang Bermain Anak di Mal Pelayanan Publik

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan