ARGA MAKMUR, KORANRB.ID – Hingga saat ini masih ada 77 desa di Bengkulu Utara (BU) yang belum mengajukan pencairan berkas pencairan Dana Desa dan Alokasi Dana Desa (DD/ADD) Triwulan III. Pengajuan itu disampaikan ke Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) BU.
Selain itu, ada 1 desa mandiri yang belum mengajukan berkas pencairan DD/ADD Triwulan II.
“Yang sudah cair DD reguler 123 desa. Untuk desa mandiri tahap II yang sudah 5 desa, 1 desa dalam proses, tinggal 1 desa lagi belum,” ungkap Kepala Bidang Pemerintah Desa Dinas PMD, Panji, S.STP, M.Si, Selasa (17/10).
Dikatakan Panji, dirinya tidak mengetahui pasti alasan desa-desa belum mengajukan berkas pencairan DD/ADD Triwulan III. Karena sampai saat ini pihaknya belum mendapatkan klarifikasi langsung dari pihak desa yang bersangkutan.
“Kenapa belum mengajukan, saya kurang tahu. Apakah ada kendala atau bagaimana. Kami tetap mengingatkan kepala desa agar segera mengajukan berkas pencairan DD/ADD ini,” ungkapnya.
Panji menyampaikan agar desa-desa yang belum mengajukan berkas pencairan DD/ADD ini dapat segera diajukan. Agar berkas tersebut dapat dilakukan verifikasi sehingga dapat dilakukan proses pencairan.
“Kita imbau agar segera mengajukan berkas pencairan DD/ADD. Terutama untuk desa mandiri. Jika DD/ADD ini sudah cair, kan bisa digunakan untuk menjalankan program-program yang ada di desa, sehingga program itu bisa segera dirasakan oleh masyarakat,” tutupnya.(eng)