BACA JUGA:8 Tips Memilih Hewan Kurban Sesuai Syariat Islam dan Alasan Memilih Hewan Kurban Jantan
Sebulan atau minimal satu minggu sebelum memasuki hari penyembelihan, sapi biasanya diberikan makanan tambahan khusus.
Makanan tambahan ini serupa ramuan jamu-jamuan termasuk juga memberikan telur dan makanan olahan lainnya.
Hal ini dengan tujuan untuk menambah nafsu makan sapi menjelang penyembelihan.
Ini akan meningkatkan bobot sapi menjelang hari penyembelihan yang artinya akan meningkatkan harga jual sapi.
Itulah tiga hal yang dilakukan pada sapi yang kerap menjadi kegiatan unik yang dilakukan pada sapi yang akan disembelih saat idul adha.
Menariknya, masyarakat setempat mempercayai jika hal tersebut akan berdampak pada kualitas daging sapi.
Sapi yang diberikan pemijatan dengan benar ditambah lagi mendapatkan asupan makanan tambahan akan memiliki daging yang lebih empuk saat diolah nantinya.
Berbeda di Madura, beda juga yang dilakukan di Padang Sumatera Barat.
Ada juga kegiatan unik yang dilakukan pada sapi yang akan disembelih saat idul adha.
1. Mandi Kembang
Sehari sebelum disembelih, panitia penyembelihan akan memandikan sapi-sapi tersebut dengan air kembang.
Biasanya proses memandikan sapi ini akan dilakukan atau diikuti oleh masyarakat yang berkurban.
Selain disirami air kembang, bagian-bagian kotoran yang melekat pada tubuh sapi juga dibersihkan termasuk bagian kaki.
Kegiatan ini dilakukan dengan sangat berhati-hati agar tidak melukai sapi.
2. Memberi Wewangian