KORANRB.ID - Menjelang Pilkada Bengkulu Selatan tahun 2024, 7 partai politik (parpol) menjajaki koalisi.
Masing-masing Parpol siap menurunkan ego untuk mencari pemimpin Bengkulu Selatan lima tahun ke depan.
Jelang pendaftaran pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Selatan untuk Pilkada 2024, 7 parpol Bengkulu Selatan menggagas koalisi.
Adapun 7 partai yang dimaksud adalah partai Gerindra, Partai Amanat Nasional, PDI Perjuangan, PPP, Perindo, HANURA dan Demokrat.
BACA JUGA:Wismen Pastikan Belum Ada Parpol Keluarkan Rekom untuk Pilkada Mukomuko
BACA JUGA:PDI Perjuangan jadi Penentu Nasib Teddy-Gustianto di Pilkada Seluma
7 partai ini menguasai 17 dari 25 kursi di DPRD Bengkulu Selatan hasil pemilu 2024.
Salah seorang inisiator koalisi yang juga Ketua DPC Partai Gerindra Bengkulu Selatan Deby Setiawan Ant mengungkapkan, untuk mematangkan rencana koalisi tersebut, di bawah pertengahan bulan Juli 2024 ini juga 7 partai kembali menggelar pertemuan lanjutan.
Pertemuan tersebut untuk membahas nama yang akan diusung sebagai kandidat bakal calon bupati dan wakil bupati Bengkulu Selatan.
Koalisi ini pula kembali diungkapkan Deby untuk mencari pemimpin Bengkulu Selatan lima tahun kedepan.
BACA JUGA:Pilkada Bengkulu Tengah: Evi Susanti, Sri Budiman dan Munir Bersaing Rebut PAN
BACA JUGA:Novrizal Dapat Surat Tugas, Rekomendasi PAN di Pilkada Kaur Bisa Saja ke Kandidat lain
Oleh sebab itu tujuh partai ini sepakat menurunkan ego masing-masing dan menentukan paslon terbaik.
"Disini kami menurunkan egois kami partai-partai, kami benar-benar menyatu mencari pemimpin baru lima tahun kedepan," kata Deby.
Jika koalisi ini benar-benar terwujud, menurut Deby kemungkinan Pilkada Bengkulu Selatan berpeluang hanya diikuti oleh dua pasang calon.