Babe Curup Beri Kemudahan, PPPK Kredit Rp150 Juta Tanpa Agunan Tambahan

TANPA AGUNAN: Pimpinan Bank Bengkulu Cabang Curup, Wahyu Esa Saputra menjelaskan ketentuan bagi PPPK ajukan kredit--Foto: Arie Wijaya.Koranrb.Id

CURUP,KORANRB.ID - Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK  di Kabupaten Rejang Lebong (RL) mendapat kemudahan dalam pinjaman atau kredit di Bank Bengkulu (Babe) Cabang Curup.

Para PPPK dapat mengajukan kredit tanpa memerlukan agunan seperti sertifikat tanah atau BPKB kendaraan. Program kredit ini sebagai bentuk komitmen kuat Babe dalam mendukung pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kabupaten Rejang Lebong.

BACA JUGA:Nikmati Program Gebyar Merdeka Bank Bengkulu, Dapatkan Voucher Belanja Hingga Rp2 Juta

BACA JUGA:Ini Syarat Dapat Voucher Belanja hingga Rp2 Juta Gebyar Merdeka Bank Bengkulu

Pimpinan Bank Bengkulu Cabang Curup, Wahyu Esa Saputra mengungkapkan, pengembangan SDM merupakan salah satu prioritas penting bagi setiap daerah. Babe Curup telah mengambil langkah konkret untuk mendukung hal ini. 

Dia mengatakan, pihaknya sangat mendukung pengembangan SDM PPPK melalui peningkatan kesejahteraan dengan menyediakan pinjaman yang cukup mudah didapatkan. 

Menurut Wahyu, kemudahan yang diberikan Babe bukan hanya terletak pada proses pengajuannya yang cepat, tetapi juga pada suku bunga yang rendah dan plafon pinjaman yang cukup tinggi.

BACA JUGA:Sudah 139 PPPK Pemprov dan Pemkot Kredit di Bank Bengkulu Cabang Utama

BACA JUGA:Ini Sejumlah Kepraktisan Babe Cash Bank Bengkulu, Cara Mendapatkan?

"Bank Bengkulu memberikan kemudahan kepada PPPK Rejang Lebong untuk mengajukan pinjaman atau kredit dengan proses yang cepat dan suku bunga yang rendah. Plafon pinjaman bisa mencapai Rp150 juta, dan yang paling utama adalah tanpa agunan tambahan," kata Wahyu.

Dengan adanya program ini, para PPPK dapat lebih mudah mengakses dana yang mungkin diperlukan untuk berbagai keperluan, mulai dari kebutuhan pribadi hingga investasi dalam pendidikan atau usaha sampingan. 

Program ini juga memberikan kelegaan bagi PPPK yang sebelumnya mungkin merasa kesulitan dalam mengajukan pinjaman karena tidak memiliki agunan tambahan yang diperlukan oleh bank pada umumnya.

Salah satu daya tarik utama dari program pinjaman ini adalah kemudahan dalam proses pengajuannya. 

PPPK hanya perlu melampirkan beberapa dokumen penting, dan dengan syarat ini, mereka sudah bisa mendapatkan pinjaman dengan plafon hingga Rp 150 juta.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan