KEPAHIANG, KORANRB.ID - Selamat. Ke 25 calon terpilih Anggota DPRD Kabupaten Kepahiang ditetapkan KPU Kabupaten Kepahiang, Kamis 2 April 2024. Putusan tersebut disampaikan KPU Kabupaten Kepahiang dalam rapat pleno terbuka, Kamis 2 Mei 2024.
Nama-nama 25 dewan terpilih (lengkap lihat grafis,red), sama persis sebagaimana yang telah diwartakan harianrakyatbengkulu.bacakoran.co edisi sebelumnya, berdasarkan pleno di tingkat kabupaten.
Penetapan tertuang dalam Surat Keputusan KPU Kabupaten Kepahiang No 383 Tahun 2024, tentang Penetapan calon terpilih DPRD Kabupaten Kepahiang dalam Pemilu 2024 ditandatangani Sekretaris KPU Kepahiang Rizon Gumanti, Kamis 2 April 2024
Dari hasil Pemilu legislatif tersebut, ada 3 partai yang mendapatkan 5 kursi di DPRD Kabupaten Kepahiang periode 2024-2025.
Yakni, Perindo, Nasdem dan Golkar. Ketiga partai menguasai 15 kursi di DPRD Kepahiang, sekaligus akan menempatkan wakilnya sebagai unsur pimpinan.
Sisanya, sementara diisi PDIP dan Gerindra masing-masing 3 kursi, Demokrat 2 kursi. Sedangkan PKS dan PKB harus puas dengan perolehan, masing-masing 1 kursi.
Secara keseluruhan, DPRD Kabupaten Kepahiang periode 2024-2029 mendatang berpeluang besar hanya akan diisi 8 Parpol saja.
Yakni, Perindo, Nasdem, Golkar, PDIP, Gerindra, Demokrat, PKS dan PKB. Adapun Hanura dan PPP pada Pileg 2024 kali ini, harus rela melepas kursi yang diperoleh pada Pilleg 2019.
BACA JUGA:RESMI ! KPU Tetapkan 30 Calon Anggota DPRD Seluma Terpilih periode 2024 - 2029, Ini Daftar Namanya
Berikut daftar lengkap 25 calon DPRD Kepahiang terpilih, yang sudah ditetapkan KPU Kabupaten Kepahiang
Dapil I dengan jumlah 8 kursi terdiri dari:
1. Nendi Sepriadi (Gerindra)
2. Yoga Zulkarnain (PDIP)
3. Hendri (Golkar)