PMJB Seluma Diharapkan Bersinergi Dengan Pemkab Seluma

Jumat 14 Jun 2024 - 23:35 WIB
Reporter : M.Zulkarnain Wijaya
Editor : Ade Haryanto

Dalam hal ini, Yanto menyarankan perkuat  kerja sama dengan pemerintah daerah agar saling andil dalam kelestarian budaya.

“PMJB Seluma harus berperan dalam melestarikan kesenian Jawa, namun itu juga harus didukung oleh pemerintah. Jika Bupati peduli dengan kesenian dan budaya, maka bisa dipastikan akan maju,” pungkas Yanto.

Sementara itu, Bupati Seluma, Erwin Octavian, SE mengapresiasi terbentuknya kepengurusan PMJB Kabupaten Seluma yang baru.

Dengan kultur budaya dan masyarakat yang beraneka ragam di Kabupaten Seluma, diharapkan dapat bersinergi membangun daerah sesuai program visi misinya Seluma Beragama dan Berbudaya.

BACA JUGA:Bahas Peluang Timnas di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Ini Yang Dilakukan PSSI Usai Panggil STY Tertutup

"Kami sangat mengapresiasi dan mendukung terbentuknya kepengurusan PMJB yang baru. Ke depan diharapkan dapat bersinergi dengan pemerintah daerah untuk membangun Kabupaten Seluma yang lebih alap lagi," ucap Erwin Octavian.

Hadir selain Bupati Seluma, Sekretaris Daerah, H. Hadianto, SE, M.Si, 

Dandim 0425/Seluma, Letkol. Arh. Deddy Hendaryatmoko, anggota PMJB Provinsi Bengkulu dan anggota PMJB Kabupaten Seluma serta tamu undangan lainnya.

 

 

 

Kategori :