7 Parpol di Bengkulu Selatan Bergabung, Sinyal Lawan Petahana Gusnan

Rabu 10 Jul 2024 - 00:02 WIB
Reporter : Rio Agustian
Editor : Riky Dwiputra

7 parpol yang menyatukan kekuatan ini juga belum diketahui secara pasti akan menjadi rival Petahana Gusnan Mulyadi, atau mereka justru bersatu untuk mendukung Gusnan.

Yang jelas, dengan terbentuknya koalisi besar ini menambah informasi baru bagi masyarakat mengenai bursa bakal pencalonan bupati dan wabup di Pilkada Bengkulu Selatan.

Keputusan besar yang diambil oleh 7 paprol ini tidak lain demi satu tujuan yaitu untuk mendapatkan pemimpin baru untuk Kabupaten Bengkulu Selatan di 5 tahun yang akan datang.

Pertemuan itu juga dibenarkan oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Bengkulu Selatan Barli Halim.

Ia mengatakan bursa Pilkada Bengkulu Selatan semakin jelas dengan pertemuan intens parpol-parpol. Saat ini PDI Perjuangan akan merapatkan barisan bersama parpol-parpol yang lolos parlemen.

"Bangun koalisi nanti akan muncul calonnya," kata Barli.

Sementara itu 3 parpol lainnya DPD Nasdem Bengkulu Selatan, DPD II Golkar dan PKS  diisukan akan mengusung Petahana.

Sebab Petahana Gusnan Mulyadi semakin dekat dengan orang terdekat Ketua DPD I Golkar Provinsi Bengkulu Rohidin Mersyah yakni Ii Sumirat.

Sebelumnya Gusnan Mulyadi mengungkapkan siap berpasangan dengan siapapun untuk memenangkan Pilkada 2024. K

etua DPD Nasdem Bengkulu Selatan ini pun memiliki modal yang lengkap karena cukup membutuhkan tambahan satu kursi lagi untuk mengusung dirinya maju.

"Nasdem hanya membutuhkan tambahan satu kursi lagi, soal koalisi bisa saja terjadi dengan parpol lainnya," ujar Gusnan.

 

Kategori :